SuaraRiau.id - Farel Prayoga belakangan menjadi sorotan usai tampil di depan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Upacara Kemerdekaan RI di Istana Merdeka pada Rabu (17/8/2022).
Farel Prayoga bahkan semakin bersinar. Bocah kelas 6 SD ini langsung banjir job manggung baik off air maupun on air.
Salah satu yang mencuri perhatian adalah saat Farel Prayoga mendapatkan job manggung off air di Kalimantan Selatan.
Diketahui, penyanyi cilik itu diundang khusus oleh pengusaha ternama di sana bernama Andi Syamsuddin Arsyad atau Haji Isam.
Farel menerima tawaran manggung di luar pulau Jawa dengan syarat tak ingin ketinggalan sekolah. Hingga akhirnya setelah malamnya manggung, Farel paginya di antara pulang ke Banyuwangi naik jet pribadi milik sang Crazy Rich Kalimantan itu.
Beredar video dan foto-foto saat pelantun "Ojo Dibandingke" ini naik jet pribadi bersama manajernya. Salah satu potret-potretnya diunggah akun Instagram @zidniyazidni.
"Nganterin bocil sekolah naik motor (silang) Nganterin bocil sekolah naik jet (centang)," caption yang dituliskan akun tersebut pada Selasa (30/8/2022).
Tampak dalam foto itu, Farel sudah rapi mengenakan seragam SD lengkap dengan topinya.
Kini sudah punya penghasilan sendiri yang fantastis, Farel juga terlihat memakai barang-barang branded saat mengenakan seragam sekolahnya.
Dia tampak mengenakan jam tangan hitam meski tak diketahui apa mereknya. Dan yang tak kalah mencuri perhatian adalah sepatu yang dipakainya. Netizen menyebut Farel sudah naik kelas karena memakai sepatu Air Jordan untuk berangkat sekolah.
"Sepatunya ngeri," celetuk netizen.
"Dah jordan aja sepatunya," komentar netizen lain.
Beberapa netizen lain juga menyoroti Farel Prayoga yang naik jet pribadi ke sekolah.
"Beuh, anak konglomerat aja kalah ini," komentar netizen.
"Nikmati lah sekarang fasilitas mu dek," ucap netizen.
Berita Terkait
-
Presiden Jokowi Menyerahkan Nomor Induk Berusaha bagi Nasabah PNM Jayapura
-
Sudah Jadi Penyanyi Terkenal, Ternyata Segini Uang Saku Farel Prayoga Saat Sekolah
-
Lirik lagu Sawangen - Farel Prayoga ft Lutfiana Dewi
-
Video Jokowi Berdialog dengan Warga Papua yang Perjuangkan Hak Anaknya agar Bisa Bersekolah, Publik Pertanyakan Ini
-
Farel Prayoga Dikabarkan Sakit, Diduga Kelelahan Banjir Job Manggung
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Tips Membeli Mobil Listrik Bekas, Jangan Sampai Terkecoh
-
Viral Kabar Pungli Libatkan Oknum Sipir di Rutan Sialang Bungkuk Pekanbaru
-
Update Harga Sawit Riau Periode 29 Oktober-4 November 2025
-
5 Rekomendasi City Car Bekas Irit 2025, Incaran Anak Muda dan Ibu Rumah Tangga
-
Rezeki 4 Link DANA Kaget Khusus Senilai Rp282 Ribu, Semoga Beruntung!