SuaraRiau.id - Harga sawit Riau periode 24-30 Agustus 2022 naik pada setiap kelompok umurnya. Kenaikan terbesar terjadi pada kelompok umur 10-20 tahun.
Kenaikan harga kelapa sawit pada umur tersebut sebesar Rp3,97/Kg atau mencapai 0,16% dari harga pekan lalu.
"Sehingga harga pembelian TBS (tandan buah segar) petani untuk periode satu minggu ke depan naik menjadi Rp2.437,63/Kg," kata Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan Riau, Defris Hatmaja, Selasa (23/8/2022).
Dia menjelaskan, naiknya harga TBS periode ini disebabkan oleh terjadinya kenaikan dan penurunan harga CPO dari perusahaan yang menjadi sumber data.
Diketahui harga jual CPO di PTPN V sebesar Rp11.110,75/Kg dan mengalami kenaikan harga sebesar Rp28,25/Kg dari harga minggu lalu.
Sinar Mas Group menjual CPO dengan harga Rp10.849,91/Kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 51,09/Kg dari harga pekan lalu.
Asian Agri Group menjual CPO dengan harga Rp 9.614,65/Kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp 54,85/Kg dari harga minggu lalu. PT Citra Riau Sarana menjual CPO dengan harga Rp 11.100/Kg, sedangkan PT Astra Agro Lestari Group dan PT Musim Mas tidak melakukan penjualan CPO minggu ini.
Sementara itu, untuk harga jual kernel, PTPN V, Sinar mas Group, PT Citra Riau Sarana dan PT. Astra Agro Lestari tidak melakukan penjualan pada minggu ini.
PT Asian Agri menjual Kernel dengan harga Rp 5.577,00/Kg dan mengalami kenaikkan harga sebesar Rp 372,00/Kg. PT Musim Mas menjual Kernel dengan harga Rp 5.526,00/Kg mengalami kenaikan dengan harga Rp 333,00/Kg.
"Harga CPO Rp 11.003,87 dan harga kernel Rp 5.554,36 per kg ," ungkap Defris.
Daftar harga sawit Riau periode 24-30 Agustus 2022:
- Umur 3 tahun: Rp 1.792,58
- Umur 4 tahun: Rp 1.943,80
- Umur 5 tahun: Rp 2.126,65
- Umur 6 tahun: Rp 2.178,07
- Umur 7 tahun: Rp 2.263,15
- Umur 8 tahun: Rp 2.325,95
- Umur 9 tahun: Rp 2.381,29
- Umur 10-20 tahun: Rp 2.437,63
- Umur 21 tahun: Rp 2.332,88
- Umur 22 tahun: Rp 2.321,02
- Umur 23 tahun: Rp 2.311,13
- Umur 24 tahun: Rp 2.212,30
- Umur 25 tahun: Rp 2.157,95.
Berita Terkait
-
Bos Sawit Bernapas Lega! Harga CPO Makin Melesat
-
Harga TBS Sawit Sulsel Ditetapkan Rp1.800 per Kilo Gram
-
Top! Harga Sawit Riau Meroket Jadi Rp2.433 per Kg Sepekan ke Depan
-
BPS: Penurunan Harga CPO Sinyal Berakhirnya 'Rezeki Nomplok' Komoditas
-
Harga TBS Makin Moncer, Petani Sawit di Siak Sudah Berani Angsur Beli Pupuk
Tag
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Performa Handal Memori Lega
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik: Cocok untuk Semua Jenis Kulit, Cegah Penuaan Dini
-
Ratusan Pengusaha Tekstil Tolak Keras BMAD Benang Impor, Ancaman PHK Massal di Depan Mata!
Terkini
-
Link DANA Kaget Jelang Akhir Bulan, Buka Amplop Bernilai Rp230 Ribu
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Riau Dimulai Hari Ini hingga 19 Agustus 2025
-
3 Link DANA Kaget Bernilai Rp395 Ribu, Semoga Menjadi Keberuntunganmu
-
BRI Dukung Desa BRILiaN Hargobinangun Yogyakarta Ciptakan Sistem Sampah Digital dan UMKM Mandiri
-
3 Amplop DANA Kaget Hari Ini, Bantu Tutupi Biaya Keperluan Mendadak