SuaraRiau.id - Ada kejadian tak biasa dalam pelaksanaan Upacara Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia di Kecamatan Pakel, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Rabu (17/08/2022)..
Peristiwa tersebut diunggah dalam sebuah video singkat oleh akun media sosial @kabarnegri, Kamis (18/08/2022).
Video viral itu direkam dari panggung yang berada di belakang pemimpin upacara. Mulanya, tampak lapangan upacara yang sudah dipenuhi oleh sejumlah peserta upacara.
Namun, sebuah peristiwa tak terduga terjadi di lapangan upacara tersebut. Terlihat seorang petani yang mengangkut rumput pakan ternak menggunakan sepeda melintasi lapangan tempat upacara berlangsung.
Petani tersebut tampak berjalan tergesa-gesa saat melintasi lapangan upacara sembari mendorong sepeda yang bermuatan rumput.
Sementara itu, seluruh peserta upacara hanya melihat petani yang melintas tersebut dari tempatnya masing-masing.
Video yang diunggah dengan durasi tiga puluh detik ini telah ditonton lebih dari sembilan ribu kali.
Sejumlah warganet yang memenuhi kolom komentar menyoroti makna kemerdekaan, khususnya bagi petani yang melintas tersebut. Salah satunya disampaikan oleh @zak***.
"Pesan nya adalah apakah bangsa ini sudah benar-benar merdeka?" tulisnya.
"mungkin bapak itu sengaja mas ingin memberitahu kepada org² bahwa kemerdekaan cuma bagi sebagian org saja yg merasakan," timpal @pri***.
"Apa kah rakyat nya sudah merdeka secara ekonomi??" imbuh @hir***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
Update Soal Viral Jalan Desa di Bogor Diportal dan Dikenakan Tarif, Polisi Langsung Lakukan Hal Ini
-
Haru! Beredar Video Dinarasikan Anggota Paskibra Tuban Tetap Tegar Meski Ayahnya Meninggal di Hari Pelantikan
-
Viral Video Istri Sah di Pontianak Labrak Pelakor ke Tempat Kerja, Netizen: Sama-sama Gatal Lah Dah
-
Pemuda Tuntun Sepeda Motor Lewati Lapangan Upacara saat Pengibaran, Teguran Bapak ini Tuai Pro Kontra
-
Viral Video Warga Teriak 'Ferdy Sambo' ke Barisan Polisi, Publik: Kasihan Sama Polisi yang Benar-benar Baik
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
5 Mobil Bekas Terbaik untuk Setiap Kebutuhan, Kabin Lapang dan Serba Hemat
-
Bakal Dirilis Global, Inilah Spesifikasi Vivo X300 dan X300 Pro
-
Rejeki Dadakan Akhir Pekan, 5 Link Pembagian Saldo ShopeePay Siap Bikin Tajir Mendadak
-
Promo Spesial PLN: Diskon Tambah Daya 50 Persen dan Voucher Listrik Gratis
-
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Tema Sumpah Pemuda, Gelorakan Nasionalisme