SuaraRiau.id - Wanita pengutil cokelat di Alfamart meminta maaf usai mediasi di Polres Tangerang Selatan, Senin (15/08/2022).
Video permintaan maaf ini diunggah oleh pengacara kondang Hotman Paris Hutapea dalam akun Instagramnya @hotmanparisofficial.
"Ibu itu minta maaf setelah pengacara Frank Hutapea sh LLB (anak hotman paris/ yg pakai Jas) membuat laporan polisi atas nama Alfamart! Ibu itu nangis histeris nyesallll! Janji Hotman bantu karyawan Alfamart sudah terlaksana! Siapa itu yg nangis meraung di Polres?" tulis Hotman Paris dalam caption video.
Pada video tersebut, terlihat Mariana diapit oleh putri dan kuasa hukumnya, serta karyawan Alfamart yang sebelumnya melakukan klarifikasi bersama pihak manajemen Alfamart dan Kuasa Hukumnya Frank Hutapea.
Permintaan maaf disampaikan oleh putri dari Mariana. Ia menyampaikan permintaan maaf kepada pihak manajemen Alfamart dan karyawan Alfamart.
"Saya putri dari Ibu Mariana, memohon maaf kepada seluruh karyawan Alfamart, secara khusus kepada Mbak Amel, Mbak Nisa, Mas Arif dan Manajemen Alfamart secara menyeluruh serta secara spesifik terhadap Alfamart yang berada di Cisauk Tangerang," ujarnya.
Dirinya juga meminta maaf karena ibunya telah melakukan pencurian sejumlah cokelat dan shampo, serta mengancam karyawan Alfamart.
"Saya dengan ini mengakui bahwa ibu saya telah melakukan pencurian tiga buah cokelat dan dua buah shampo, telah melakukan pengancaman terhadap saudari Amelia. Saya mohon maaf dengan sangat kepada saudari Amelia dan keluarganya," imbuhnya.
Selain itu, kuasa hukum Mariana, Haji Amir juga menyampaikan permintaan maaf kepada pihak manajemen Alfamart.
"Saya memohon maaf kepada manajemen Alfamart yang telah membuat netizen sangat luar biasa ini. Sekali lagi saya akan meminta maaf kepada manajemen Alfamart jika ada kata-kata saya yang menyinggung manajemen saya memohon maaf," ujar Haji Amir.
Selain itu, Haji Amir juga meminta maaf kepada Amelia, karyawan Alfamart yang telah diancam dengan UU ITE.
"Saya juga izin saya juga memohon maaf kepada adinda saya Amelia jika ada perkataan saya yang menyinggung ataupun mengancam dengan di sini dekat pada Bapak Kapolres saya memohon maaf yang sebesar-besarnya," imbuhnya.
Ungkapan permintaan maaf ini ditanggapi oleh sejumlah warganet. Salah satunya disampaikan oleh @sha***.
"Wkwkkwkwkw ketar ketir dehh kasian anaknya menanggung malu," tulisnya di kolom komentar.
"NGAKAK !!! MOBIL DOANG MERCY, GAK SANGGUP BELI SHAMPOO," imbuh @rin***.
Tag
Berita Terkait
-
Kasus Karyawan Alfamart Diintiminasi Maling Cokelat Bawa Pengacara Berujung Damai
-
Kasus Intimidasi Karyawan Alfamart Berakhir Damai, Anak M Akui Ibunya Mencuri dan Minta Maaf
-
Kenali Arti Kleptomania, Ramai dibahas karena Ibu-ibu Curi Cokelat di Alfamart
-
Kena Mental, Wanita Kaya Pencuri Cokelat Akui Curi 3 Cokelat dan 2 Shampo
-
Segini Gaji Pegawai Alfamart Per Jabatan, Kalau Ada yang Maling Kasian Nih Pekerja Alfamart
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
3 Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 50 Juta yang Efisien untuk Keluarga
-
Dinas Perhubungan Pastikan Alfamart dan Indomaret Pekanbaru Gratis Parkir
-
3 Mobil Listrik 100 Jutaan yang Efisien, Lincah Bermanuver di Jalanan Kota
-
Ledakan Pipa Gas di Indragiri Hulu Rusak 5 Rumah Warga Desa Tani Makmur
-
Seleksi Terbuka 69 Jabatan Kepsek SMA/SMK di Riau, Ini Syarat dan Tahapannya