SuaraRiau.id - Penyanyi Melayu Iyeth Bustami mengaku tidak kapok untuk terjun kembali ke dunia politik, bahkan rencananya pada Pemilu 2024 dirinya akan maju sebagai calon anggota legislatif tingkat DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
"Siap maju pantang mundur, sudah dua kali kalah. Caleg dari Dapil Riau, PKB. Saya tidak ada kapok (terjun ke dunia politik)," kata Iyeth Bustami dikutip dari Antara, Sabtu (16/7/2022) malam.
Sebelumnya, pedangdut Iyeth Bustami yang berpasangan dengan Kaderismanto terjun dalam Pilkada Bengkalis Tahun 2020 dan kalah.
Iyeth menilai perkembangan politik saat ini dengan dulu atau saat dirinya berlaga di Pilkada Bengkalis 2022 hampir sama.
"Masyarakatnya juga masih sama, masyarakat sekarang enggak mau dibuat janji-janji. Kita janji-janji tahu-tahu tidak terpenuhi. Itu sudah berpuluh-puluh tahun terjadi seperti itu, dari dulu," kata dia.
Dia mengaku sudah menyiapkan strategi khusus untuk berlaga di Pemilu Legislatif Tahun 2024.
Strategi tersebut, kata Iyeth, ialah dirinya tidak akan terlalu banyak mengumbar janji kepada konstituennya.
Bahkan, lanjut Iyeth, dirinya akan lebih banyak menghibur konstituennya dengan bakatnya sebagai penyanyi.
"Sesuai kapasitas saya sebagai seniman, saya akan lebih banyak nyanyi, karena yang sudah-sudah seperti itu, ketika saya datang ke sana, suruh nyanyi. Banyak ngomong suruh setop. Nyanyi saja Kak Iyeth," kata dia.
Dirinya juga akan bersikap lebih legowo dengan hasil pada Pemilu Legislatif 2024.
"Kalau mereka mau pilih saya, itu alhamdulillah, kalau enggak mau, itu berarti bukan rezeki saya. Karena kadang-kadang saya sudah siapkan konsep begini, begitu. Tahu-tahu masyarakatnya minta Kak Iyeth nyanyi saja," kata dia. (Antara)
Berita Terkait
-
Analis Politik Sebut Usia Calon Presiden Menjadi Perhatian Generasi Muda, Tak Sesuai Bisa Memilih Golput
-
KPU Lampung Minta Dukungan Penggunaan IT dalam Pelaksanan Tahapan Pemilu 2024
-
Jelang Pemilu 2024, Bawaslu Gandeng TikTok Berantas Hoaks dan Ujaran Kebencian
-
Peneliti BRIN Sebut Masyarakat Indonesia tak Menghendaki Banyak Partai di Pemilu 2024
-
Bawaslu Ajak TikTok Berantas Hoaks dan Ujaran Kebencian Jelang Pemilu 2024
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
821 Orang Melamar Jadi Kepala Sekolah SMA/SMK di Riau
-
5 ASN di Pelalawan Terlibat Mafia Pupuk Subsidi
-
5 Skincare Wardah Mengandung Niacinamide, Efektif Melindungi Kulit
-
6 Sunscreen Jepang Terbaik untuk Usia 40 ke Atas, Kunci Kulit Awet Muda
-
Pembebasan Lahan untuk Flyover Garuda Sakti Pekanbaru Dimulai Tahun Ini