SuaraRiau.id - Charly Van Houten kecelakaan di jalan tol menuju Bandung pada Jumat 8 Juli 2022. Dalam insiden nahas itu, mobil musisi Setia Band dan timnya ringsek.
Informasi Charly Van Houten dan kru kecelakaan diunggah pertama kali oleh istrinya, Regina Irawan melalui Insta Story.
Regina Irawan pun sempat kaget mengetahui kabar kecelakaan Charly Van Houten yang sedang menuju Bandung.
"Astaghfirullah, info kecelakaan tadi malam suamiku dan tim betul adanya," tulis Regina menjawab berbagai pertanyaan yang masuk dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com.
Dia pun menjelaskan kondisi Charly yang berada dalam rombongan tersebut.
"Alhamdulilah suamiku baik-baik saja, hanya luka kecil di bagian dagu," terangnya.
Namun rupanya ada rekan Charly yang mengalami luka serius karena berada di posisi depan.
"Tapi ada satu timnya yaitu Angga yang lukanya agak serius karena Angga duduk di depan," lanjutnya.
Regina pun meminta doa atas musibah yang menimpa suaminya tersebut.
"Mohon doanya untuk kita semua, semoga kita dalam lindungan Allah SWT," ungkap dia.
Hingga akhirnya Charly pun mengunggah video kecelakaan tersebut setelah beberapa lama.
"Alhamdulilah...terima kasih ya Allah, yang maha agung, engkau telah lindungi dan masih berikan kami keselamatan," tulisnya.
"Kejadian di tol semalam telah tambahkan keyakinanku bahwa Allah memang maha segalanya, I Love U Allah SWT," lanjut Charly.
Nampak dalam rekaman video terlihat mobil itu rusak parah di bagian depan.
Kaca pecah hingga bagian mesin menganga terlihat jelas dalam rekaman video tersebut.
Berita Terkait
-
Pengurus ACT Diselidiki Polri, Diduga Selewengkan Bantuan Korban Lion Air untuk Pribadi
-
Braakk! Truk versus Motor di Jalur Pantura Kendal, Pemotor Tewas di Lokasi, Ini Kronologi Lengkapnya
-
7 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Ciracas
-
Kecelakaan Beruntun di JLS Kota Cilegon, Tronton Bermuatan Kayu Tabrak Mobil Pribadi Motor Hingga Bus
-
Kecelakaan Maut: Senggol Mobil, Pengendara dan Penumpang Motor Tewas di Jatinegara
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Dorong Pertumbuhan UMKM Melalui KUR Triliunan Rupiah
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Nyaman dan Ideal untuk Antar-Jemput Anak Sekolah
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga