SuaraRiau.id - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dikabarkan akan menemui Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Jumat (24/6/2022).
Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra membenarkan kabar tersebut.
"Benar, rencananya demikian. Rencananya (AHY) akan menemui Prabowo) pukul 19.00 WIB. Lokasinya di Kertanegara atau K4, tempatnya Pak Prabowo," kata Herzaky dikutip dari Antara, Jumat (24/6/2022).
Dia mengungkapkan, pertemuan tersebut merupakan silaturahimi yang sudah lama direncanakan sejak AHY melaksanakan program unggulannya, yakni "Silaturahmi 360 Derajat" atau silaturahim ke segala penjuru arah dengan salah tujuan untuk membuat koneksi jaringan dalam rangka membangun negeri.
Sebelumnya pada Kamis (23/6/2022), AHY berkunjung ke Kantor DPP NasDem atau NasDem Tower dan bertemu langsung dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
Dalam kunjungi tersebut, dia mengakui bahwa Partai Demokrat memiliki hubungan yang nyaman bersama Partai NasDem.
"Saya bisa pastikan, hubungan kami terasa nyaman, makin hari makin kuat dan juga lebih terbuka," kata AHY di hadapan Surya Paloh pada saat itu.
Dia juga menegaskan bahwa hubungan Demokrat dan Surya Paloh telah dibangun sejak lama sehingga merupakan kekuatan yang terus diperkuat untuk perjuangan ke depan.
"Kami berdiskusi dengan beliau, mendengarkan seorang senior dan mentor yang memiliki banyak pengalaman," ujar AHY.
Ke depan, AHY berharap komunikasi antara Demokrat dan NasDem dapat terjalin lebih intensif sehingga dapat membuka ruang yang lebih luas bagi kebersamaan perjuangan kedua partai di masa mendatang.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Reshuffle Kabinet Prabowo di Depan Mata? Gerindra Angkat Bicara
-
Suruh Wartawan Keluar, Prabowo Tunjuk Para Bos BUMN Malas dan Koruptif: Saya Minta Ganti!
-
Evaluasi Direksi BUMN, Prabowo Ajak Muzani-Dasco Makan Siang di Istana
-
Sudah Minta Maaf ke Prabowo, Kantor PCO Respons Pengunduran Diri Hasan Nasbi
-
Rekam Jejak Hasan Nasbi: Relawan Jokowi ke Prabowo, Mundur dari Kepala Kantor Komunikasi Presiden!
Tag
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- Terlanjur Gagal Bayar Pinjol Jangan Panik, Ini Cara Mengatasinya
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- 7 HP Android dengan Kamera Setara iPhone 16 Pro Max, Harga Mulai Rp 2 Jutaan Saja
- Pascal Struijk Bongkar Duet Impian, Bukan dengan Jay Idzes atau Mees Hilgers
Pilihan
-
Jelang Kongres Tahunan, Erick Thohir Bocorkan Masa Depannya di PSSI
-
4 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan Terbaik April 2025, RAM Besar dan Kamera Ciamik
-
Bak Lelucon, Eliano Reijnders Tertawa Jawab Rumor Bakal Pindah Liga Malaysia
-
Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk, Ini Penjelasan EO
-
Nasib Muhammad Ferarri dan Asnawi Mangkualam Lawan MU Masih Abu-Abu, PSSI Angkat Bicara
Terkini
-
Waspada Informasi Palsu Terkait Pinjaman PNM Mekaar secara Online
-
Lewat LinkUMKM, BRI Sediakan Pelatihan dan Pembiayaan untuk UMKM: Simak Pencapaian Serela Food
-
12 Rekomendasi SD Swasta Terfavorit di Pekanbaru, Pilih sesuai Kemampuan!
-
Amplop DANA Kaget untuk yang Keuangannya Sedang Tidak Baik-baik Saja
-
10 SD Negeri Favorit di Pekanbaru, Rekomendasi Jelang Anak Masuk Sekolah