SuaraRiau.id - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah dimakamkan di pemakaman keluarga di Cumaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Senin (13/6/2022).
Kepergian Eril menyisakan duka dan kerinduan bagi anggota keluarga dan sanak saudara, bahkan masyarakat.
Suasana duka masih menyelimuti keluarga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Terbukti saat istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya mengunggah foto anak keduanya, Camillia Laetitia Azzahra ata Zara yang sedang memeluk peti jenazah Eril di dalam ambulans.
Dalam balutan busana serba hitam Zara tampak terduduk di samping jenazah sang kakak tercinta sambil memeluk peti kayu yang digunakan untuk membawa jenazah.
Atalia pun turut mengungkapkan kepedihan hatinya melihat sang putri tercinta merindukan almarhum kakaknya yang telah meninggal dunia.
"Ya Allah… Hati ibu mana yang kuat melihat anak gadisnya merindukan kakaknya," tulis Atalia dalam kolom caption unggahannya.
Ia juga menceritakan bagaimana Zara sepanjang jalan memeluk peti jenazah kakaknya.
"Saya melihat sendiri zara memeluk aa disepanjang perjalanan menuju ke pemakaman, sampai ia tertidur. Ya Allah kuatkan lah teteh Zara," lanjutnya.
Foto tersebut ternyata telah terlebih dahulu diunggah oleh Zara lewat akun Instagramnya. Ia menuliskan kata-kata perpisahan pada kakak tercinta.
"One last hug, being your sister is the best gift that Allah has given me. Thank you my brother, thank you my best friend, thank you my partner, thank you my mentor, thank you a eril, may you rest in love and see you soon," tulis putri Gubernur Ridwan Kamil tersebut.
Berita Terkait
-
Sudah Lama Ngarep RK Pindah ke Jakarta Karena Toleran, Komunitas Tionghoa Deklarasi Dukungan ke Pasangan RIDO
-
RK Akui Sudah Lama Ingin Ketemu dengan Anies: Chat WA Sudah, Tapi Belum Dibalas
-
RK dan Ahmad Luthfi Manfaatkan Pengaruh Jokowi di Pilkada, PDIP Singgung 'Tukang Kayu' yang Sudah Rontok
-
Heboh! Hercules Muncul di Kampanye RK-Suswono, Massa Histeris
-
Ogah Ambil Pusing Anies Dukung Pramono-Rano, Bahlil Beberkan Keyakinan RK-Suswono Dapat Hasil Terbaik
Tag
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
Terkini
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan