SuaraRiau.id - Event Entrepreneurship Award (EA) tahun ini resmi diluncurkan di Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru, pada Kamis (9/6/2022).
Dalam Entrepreneurship Award yang ke-6 ini Unilak bertindak sebagai tuan rumah dan acara peluncuran terasa istimewa karena bertepatan dengan hari ulang tahun Unilak.
"Hari ini bertepatan dengan ulang tahun Universitas Lancang Kuning ke-40," ucap Rektor Unilak Dr Junaidi SS MHum dalam sambutannya.
EA merupakan ajang kompetisi kewirausahaan antarmahasiswa, khususnya mahasiswa perguruan tinggi swasta.
EA sendiri diinisiasi oleh Lembaga Layanan Perguruan Tinggi (LLDikti) Wilayah X sejak 2017, dan rutin dilaksanakan setiap tahun termasuk.
Berbeda dengan EA sebelumnya, EA ke-6 ini spesial. Peserta EA ke-6 tidak lagi hanya untuk mahasiswa perguruan tinggi swasta di LLDikti Wilayah X yang meliputi 4 provinsi, yakni Riau, Sumatra Barat, Jambi, dan Kepulauan Riau.
"Tahun ini, EA keenam ini, dapat diikuti oleh mahasiswa perguruan tinggi swasta dari seluruh Indonesia," kata Junaidi.
Karenanya, Rektor Unilak mengundang seluruh mahasiswa PTS di Indonesia untuk berpartisipasi mengirimkan proposal usaha mereka, baik pada kategori Rencana Bisnis maupun kategori Usaha Berjalan.
"Nantinya, pada Oktober 2022, kami mengundang seratus mahasiswa untuk masing-masing kategori. Jadi akan hadir dua ratus mahasiswa yang akan mempresentasikan proposal kewirausahaan mereka," ungkap Junaidi.
Kegiatan peluncuran (launching) EA ke-6 di Unilak ditandai dengan pemukulan kompang. Selain peluncuran, diadakan pula workshop pada sesi siang hari.
Sementara, Kepala LLDikti X Afdalisma SH MPd mengaku menelusuri pelaksanaan EA sejak awal diadakan. Karenanya, ia mengucapkan terima kasih kepada para tokoh yang menggagas dan menginisiasi terlaksananya EA dari semula.
Menurutnya, ajang EA diharapkan dapat mendorong semangat mahasiswa untuk menjadi wirausahawan dibanding menjadi aparatur sipil negara (ASN) yang jumlahnya terbatas. Kemudian membuka lapangan pekerjaan.
"Kebanyakan kendala mahasiswa untuk memulai usaha dipengaruhi beberapa faktor, seperti keterbatasan modal dan inovasi, juga niat yang kuat. Faktor itu sebenarnya bisa diatasi jika seseorang memiliki keterampilan serta pemikiran yang positif dan kreatif," ungkap Afdalisma, yang baru dilantik pada sebagai Kepala LLDikti Wilayah X, Selasa (7/6/2022).
Menurutnya, kompetisi tersebut juga dapat dijadikan mahasiswa yang berwirausaha untuk membangun jejaring secara nasional karena diikuti oleh mahasiswa seluruh Indonesia.
"Semoga acara ini berjalan lancar dan diberkahi Allah," kata Afdalisma usai secara resmi meluncurkan dibukanya EA ke-6.
Berita Terkait
-
Pria Pekanbaru Ditikam, Diseret ke Aspal Gegara Dituduh Lirik Istri Orang
-
Kapal Dumai Line 5 Terbakar, Satu Orang Meninggal dan Lima ABK Alami Luka Bakar
-
Pembebasan Lahan Jalan Tol Padang-Sicincin Ditargetkan Selesai Juli 2022
-
Pemkot Pekanbaru Cicil Utang Listrik Jalan Rp1,9 Miliar per Bulan ke PLN
-
Gelap-gelapan di Ruang Publik, Pasangan Muda-Mudi Dibubarkan Satpol PP Pekanbaru
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Meramu Bahan Kimia Surfaktan untuk Rokan
-
Kakak Beradik asal Sumbar Meninggal usai Terlindas Truk di Kampar
-
Klaim Air Sinkhole di Sumbar Bisa Menyembuhkan, Ternyata Mengandung Bakteri E-Coli
-
5 HP Snapdragon 680 Harga 2 Jutaan, Kamera Jernih dan RAM Besar
-
4 City Car Toyota Bekas untuk Wanita atau Orang Tua: Irit dan Bertenaga!