SuaraRiau.id - Seleb TikTok Chandrika Chika akhirnya memenuhi panggilan polisi terkait kasus pengeroyokan yang melibatkan bos PS Store Putra Siregar dan artis Rico Valentino, Kamis (21/4/2022).
Chandrika Chika pun diperiksa usai sebelumnya aktor Fero Walandouw pada Rabu (20/4/2022) kemarin.
Chika hari ini datang yang ditemani seorang pria dan perempuan, meninggalkan Polres Metro Jakarta Selatan sekira pukul 15.00 WIB.
Dikutip dari MataMata.com, sang selebgram tidak melalui pintu utama, tapi memilih jalan samping.
"Alhamdulillah lancar," kata Chandrika Chika yang dirangkul seorang pria, Kamis (21/4/2022).
Ketika ditanya berapa pertanyaan yang diajukan penyidik, mantan pacar Thariq Halilintar itu bungkam. Pria yang mendampingi sang selebgram itulah yang menjawab pertanyaan.
"20 pertanyaan," kata Roofi Ardian yang merupakan sahabat Raffi Ahmad.
Lebih lanjut, ia mengatakan Chandrika Chika sudah memenuhi tanggung jawab sebagai warga negara yang baik. Ia datang memenuhi panggilan polisi.
"Kami sudah menuntaskan kewajiban kita sebagai warga negara yang baik untuk memberikan klarifikasi," terang Roofi Ardian yang juga berprofesi sebagai pengacara itu.
Sementara mengenai hasilnya, ia menyerahkan kepada pihak berwajib untuk memberikan penjelasan.
"Kami sudah menjelaskan seluruhnya nanti pihak berwajib yang bisa mengklarifikasi," kata Roofi Ardian.
Keterlibatan Chandrika Chika dalam kasus pengeroyokan yang diduga dilakukan Putra Siregar dan Rico Valentino diungkap saksi. Ia disebut hadir di lokasi kejadian.
"Chika itu ada di TKP dan sempat berpindah antara meja terlapor dan pelapor," kata AKBP Ridwan Soplanit di Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (20/4/2022).
Sebelumnya, heboh kabar netizen yang menyebut Chandrika Chika ada di lokasi penganiayaan yang diduga dilakukan Putra Siregar.
Warganet menyebut sosok Chika menjadi penyebab yang berujung penganiayaan.
Tag
Berita Terkait
-
9 Fakta Mengerikan Kasus di Serang: Dari Keterlibatan Brimob Hingga Jaringan Ormas
-
Perjalanan Karier Fero Walandouw, Dari Aktor hingga Komisaris Independen
-
Pendidikan Fero Walandouw, Kini Duduki Kursi Komisaris Perusahaan Otomotif
-
Profil Valery Brahmana yang Ungkap Kontrak Mengerikan Miss Universe Indonesia 2025
-
7 Fakta Remaja Dikeroyok Brutal hingga Tewas di Bandung Viral, Dipicu Motif Asmara!
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Daftar 5 Agenda Wisata Riau yang Masuk Karisma Event Nusantara 2026
-
Siapkan SDM Unggul, BRI Resmi Luncurkan BFLP Specialist 2026
-
PNM Optimis Pemberdayaan Jadi Penguat Usaha Ultra Mikro
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien