SuaraRiau.id - Perjalanan spiritual aktor senior Sultan Djorghi mualaf ternyata melalui proses yang cukup panjang. Ia dulunya seorang Kristiani dan kini menjalani agama barunya.
Sultan Djorghi melalui proses yang menggetarkan hatinya terlebih dahulu hingga akhirnya kini mantap menjadi seorang muslim.
Hal itu terjadi berawal ketika suami Annisa Trihapsari tersebut mengalami kesulitan tidur. Namun, pada malam itu entah mengapa, setelah mendengar azan subuh hatinya tenang dan mudah terlelap.
“Dulu itu saya bisa dibilang susah tidur, pokoknya tidak nyaman. Saya bisa tidur setelah mendengar adzan subuh,” Kata Sultan Djorghi dikutip Hops.id--jaringan Suara.com, Sabtu 16 April 2022.
“Jadi saya kalau dengar adzan subuh, tuh berasa tenang,” sambung adik Thomas Djorghi itu eperti dilansir dari kanal Youtube SCTV.
Setelah melalui hidayah tersebut, Sultan Djorghi masuk Islam saat ia masih SMA. Dirinya pun mendalami agama Islam dengan belajar kepada Almarhum Ustaz Jefri Al Buchori alias Ustaz Uje.
Setelah belajar mengenai islam, ia pun meminta tolong kepada Ustaz Uje untuk mengislamkan nya. Namun sebelum itu, sang ustaz rupanya sempat ragu.
“Ustaz Uje sempat ragu, dan nanya ke saya ‘yakin’ kata Uje kala itu,” ujar Sultan Djorghi.
Sultan Djorghi pun tak memliki keraguan apapun saat menjawab pertanyaan Uje. Ia dengan mantap menjawab, “ yakin insya Allah bismillah, Islam itu pilihan hidup saya,” kata Sultan Djorghi kala itu.
Ia pun akhirnya memeluk Islam. Kini Sultan Djorghi memiliki nama baru Islam nya yakni Muhammad Yusuf Sultan Pasya Djorghi.
Ustaz Uje lah yang mengajarkan sang aktor masuk Islam juga membaca Alquran dan bacaan salat. Tak hanya kepada ustaz, Sultan Djorghi juga belajar melalui sejumlah kajian-kajian.
“Banyak mendengar ceramah dari ustaz Abdul Somad. Kemanapun beliau taussiyah, saya datang,” kata aktor tersebut.
Hingga beberapa tahun lalu pun Sultan Djorghi rajin mendatangi tausiyah Ustaz Abdul Somad. Ia merasa ilmu yang diberikan sesuai dengan kebutuhan ilmu yang diperlukannya.
Berita Terkait
-
Umi Pipik Puji Akting Abidzar Al Ghifari: Mirip Bapaknya Banget!
-
Penyesalan Abidzar Al Ghifari Atas Kematian Ustaz Jefri Al Buchori: Gara-Gara Sepatu Bola
-
Kedekatan Abidzar Al Ghifari dan Sintya Marisca Dicibir, Umi Pipik Auto Pasang Badan: Hina Sekali Anda
-
Dihantam Isu Foto Syur, Intip 3 Kontroversi Abidzar Al Ghifari Anak Umi Pipik
-
Foto Syur Mirip Abidzar Al Ghifari Viral, Ingat Lagi Pesan Uje ke Umi Pipik
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya