SuaraRiau.id - Bintang muda Davina Karamoy memutuskan masuk Islam sejak lima tahun yang lalu. Ia pun sudah 5 kali menjalani puasa Ramadhan.
Sejak mualaf, bagi Davina Karamoy momen saat puasa Ramadhan membuatnya bahagia karena bisa menyambutnya bersama keluarga.
Pemeran serial Amanah Wali 6 pun mengungkapkan perbedaan yang dia alami saat Ramadhan tahun ini dengan tahun sebelum-sebelumnya.
“Bisa ngerasain buka puasa bareng, sahur bareng, di lokasi pula bareng teman-teman dan keluarga juga. Alhamdulillah,” kata Davina, seperti dikutip Hops.id--jaringan Suara.com dari kanal YouTube Starpro Indonesia, Sabtu (9/4/2022).
Menurut Davina Karamoy, tahun sebelumnya dia masih bisa menyambut bulan puasa bersama keluarga full di rumah, mulai dari sahur hingga berbuka puasa.
Namun, tahun ini Davina bersama kakak dan adiknya sedang menjalani pekerjaan untuk syuting. Jadi, menurutnya agak sulit untuk berkumpul full team bersama keluarganya untuk berbuka puasa bersama.
Satu hal yang disyukuri Davina adalah mereka tetap menyempatkan diri untuk berkumpul dan quality time bersama keluarga.
“Kayak sekarang kita buka puasa bareng di dekat lokasi syuting aku. Pokoknya tetap kita sempetin habisin waktu bareng keluarga,” terangnya.
Selain itu, masih ada perbedaan yang dirasakan antara puasa tahun ini dan tahun pertama serta kedua yang dia jalani.
“Awal-awal tahun pertama (dan) tahun kedua belum terbiasa karena harus puasa dari pagi sampai magrib. Karena kan sebelumnya gak pernah ngerasain kayak gitu,” ujarnya.
Lebih lanjut, Davina menyampaikan saat ini dia sudah terbiasa untuk berpuasa dan tetap lancar menjalani aktivitasnya.
Kemudian, Davina juga mengungkapkan bahwa tahun ini dia sudah mulai bisa membaca Alquran setelah menamatkan Iqra 6.
“Baru banget. Jadi kita masih yang ya coba untuk ngelancarin lagi,” tuturnya.
Berita Terkait
-
Selain Menjalani Ibadah Puasa, 5 Selebriti Mualaf Ini Sudah Umrah ke Tanah Suci
-
Nyaris Jadi Ateis dan Benci Islam, Kisah Pria Ini Putuskan Jadi Mualaf Bikin Warganet Baper
-
Kisah Pastor Amerika Serikat Jadi Mualaf, Ternyata Gara-gara Bekerja Sebagai Penerjemah Al-Quran
-
Pernah Rayu Pacar Agar Keluar dari Islam, Perjalanan Gadis Cantik Jadi Mualaf Ini Mengharukan
-
Sempat Kecewa Jadi Mualaf, Angelina Sondakh Sebut Sang Ayah Pernah Menolak Lamaran Adjie Massaid Tiga Kali
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
Terkini
-
5 Lipstik Viva untuk Usia 40 Tahun ke Atas: Tahan Lama, Terlihat Awet Muda
-
3 Rekomendasi Mobil SUV Bekas Mulai 90 Jutaan, Elegan dan Nyaman buat Harian
-
5 Jabatan Eselon II Pemprov Riau Belum Definitif, Begini Kata SF Hariyanto
-
Pascabencana, Relawan BRI Peduli Terjun Langsung Bersih-bersih Sekolah di Aceh Tamiang
-
Guru Besar UIR Nilai Sikap Kapolri Tolak Polri di Bawah Kementerian Sejalan Prinsip Konstitusi