SuaraRiau.id - Lama tak terlihat di layar kaca, aktris senior Lulu Tobing baru-baru ini sedang menjalani ibadah umrah bersama beberapa rekannya.
Lulu Tobing diketahui sempat mengalami keretakan hubungan dengan suami keduanya, Bani M Mulia. Kala itu, ia mengajukan gugatan perceraian ke Pengadilan Agama, namun ditolak karena materi isi gugatan tak terbukti.
Pemeran Indah dalam sinetron tersanjung tersebut merupakan seorang mualaf.
Bahkan, pasca keretakan hubungan antara keduanya terdengar di ruang publik. Banyak yang menganggap perempuan keturunan Batak itu sudah pindah agama lagi.
Lulu Tobing kini sering membagikan kesendiriannya di media sosial tanpa suami. Belum ada yang tahu sebenarnya apa yang terjadi di antara mereka berdua.
Mengutip Hops.id--jaringan Suara.com, isu pindah agama lagi ternyata tidak benar, pasalnya kini ia sedang menjalani ibadah umrah.
Hal tersebut bisa diketahui dari uanggahan akun Instagram pribadinya @lutob, yang beberapa waktu lalu dibagikan ke publik.
Lulu Tobing terlihat sangat senang bisa menjalani ibadah ke tanah suci Mekah. Meskipun pada awalnya ia merasa ragu-ragu untuk berangkat kesana karena pandemi Covid-19 yang juga belum mereda.
Berkat niat dan motivasi dari rekan-rekannya, ia bertekad untuk mengunjungi rumah Allah. Ia mengaku mendapatkan suntikan motivasi dari salah satu guru agamanya sebelum berangkat umrah.
“Sebelum berangkat sudah niat telf mba Mel, guru pemahaman tersayang. Saya dikasih siraman yang menenangkan pengingat bahwa Allah akan terus bersama saya. Dan menjadikan kesempatan ini untuk intropeksi diri dan menemukan kode-kode dari Allah yang menjadi vitamin saya,” tulis Lulu dalam keterangannya di Instagram @lutob, 20 Maret 2022.
Lulu juga berpamitan kepada teman-teman dan fansnya melalui akun Instagram tersebut dan meminta doa agar perjalanan umrohnya itu diberi kelancaran dan sekaligus ia menyampaikan maafnya.
“Pamit ya.. Mohon doa semoga kepergian saya diberikan kelancaran dan kemudahan. Mohon maaf atas segala kesalahan,” tulis Lulu.
Dukungan dari sesama rekan artis
Mengetahui perjalanan umroh Lulu Tobing, beberapa artis memberikan komentar positif kepadanya. Mereka memberikan dukungan berupa doa dan harapan kelancaran dalam menjalani ibadahnya tersebut.
“MashaAllah, buku ‘Bahan Renungan Kalbu’ emang juara banget Lu.. Selamat beribadah dan mendulang mutiara-mutiara di tanah suci," komen artis Cindy Fatikasari dengan akun pribadinya.
“Peluk sayang.. dilancarkan ibadahnya, selalu bangga dan selalu ikut bahagia untuk proses tumbuhmu teh,” komen artis Happy Salma dengan akun @happy.
Berita Terkait
-
Bukan Dadakan, Ini Doa Ustaz Derry Sulaiman Sebelum Bobon Santoso Mualaf
-
6 Potret Perjalanan Umrah Celine Evangelista yang Menyentuh Hati, Bercadar dan Menangis di depan Kabah
-
Celine Evangelista Bercadar Putih : Aku Adalah Hasil dari Perjalanan Panjang
-
Apakah Umrah Anak Kecil Sah? Momen Ria Ricis Ajak Moana Ibadah ke Tanah Suci Bikin Haru
-
Menangis Saat Mencium Kabah, Celine Evangelista: Aku Bersaksi Bahwa Allah Tuhanku
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Didukung BRI, Cokelat Ndalem Sukses Pasarkan Produknya ke Luar Negeri
-
Bukti Dugaan Bagi-bagi Uang Paslon 03 Diserahkan Warga ke Bawaslu Siak
-
Kasus Korupsi Dana Bencana, Eks Kepala BPBD Siak Dituntut 7 Tahun Penjara
-
Mudik Aman Sampai Tujuan: BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik di Lebaran 2025
-
BRI Group Berikan 100.000 Paket Sembako dan Santunan kepada Anak Yatim Piatu Selama Ramadan