SuaraRiau.id - Oknum ASN di Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Riau dikabarkan memotong dana zakat.
Kepala Bapenda Riau, Syahrial Abdi membenarkan adanya pemotongan dana zakat oleh oknum mantan bendahara di instansinya.
“Untuk jabatan oknum yang bersangkutan sudah dicopot dan diganti ASN lain,” katanya kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (1/3/2022).
Adapun mantan bendahara di Bapenda Riau tersebut saat ini diperiksa inspektorat. Sementara itu, zakat yang terkumpul dari pemotongan gaji PNS sebesar Rp 1,4 miliar.
Hal ini sesuai dengan Intruksi Gubernur Riau tentang pemotongan gaji pegawai sebesar 2,5 persen untuk zakat pegawai.
Hanya saja, dari Rp 1,4 miliar yang terkumpul, yang disetor oleh oknum bersangkutan hanya Rp 300 juta.
“In syaa Allah sudah dalam proses pemeriksaan oleh inspektorat. Tentunya akan diketahui pasti setelah pemeriksaan inspektorat. Mudah-mudahan segera,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Inspektorat Riau, Sigit Juli Hendrawan mengatakan, pihaknya telah menurunkan tim untuk melakukan investigasi.
Sigit memperkirakan, dalam delapan hari kerja ke depan, hasil pemeriksaan sudah selesai.
“Kalau dia ASN, bisa dikenakan sanksi sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 94 Tahun 2021. Sanksi terberat bisa dipecat dan turun jabatan,” jelas dia.
Berita Terkait
-
Tanggapan UIN Suska Riau soal Heboh Mahasiswi Beradegan Mesum di Zoom Meeting
-
Viral Mahasiswi di Riau Terekam Sedang Mesum saat Ikuti Kuliah Online
-
Kepulauan Meranti Resmi Tetapkan Siaga Darurat Karhutla
-
Menag Yaqut Dilaporkan ke Polda Riau, Begini Tanggapan Jubir Kemenag
-
Viral Foto-foto Beruang Madu di Riau, Ternyata Sudah Mati dan Diambil Organnya
Terpopuler
- Tanpa Naturalisasi! Pemain Rp 2,1 Miliar Ini Siap Gantikan Posisi Ole Romeny di Ronde 4
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Lagi Jadi Omongan, Berapa Penghasilan Edi Sound Si Penemu Sound Horeg?
- Bocor! Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Keturunan, Ada dari Luar Eropa
- Thijs Dallinga Keturunan Apa? Striker Bologna Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Ronde 4
Pilihan
-
Pelatih Vietnam Akui Timnya Kelelahan Jelang Hadapi Timnas Indonesia U-23
-
Orang Dekat Prabowo dan Eks Tim Mawar Ditunjuk jadi Presiden Komisaris Vale
-
Bukti QRIS Made In Indonesia Makin Kuat di Dunia, Mastercard Cs Bisa Lewat
-
Luhut Ungkap Proyek Family Office Jalan Terus, Ditargetkan Beroperasi Tahun Ini
-
Danantara Kantongi 1 Nama Perusahaan BUMN untuk Jadi Holding Investasi, Siapa Dia?
Terkini
-
Siapa M? Sosok Disebut Jadi Tersangka Kasus Korupsi SPPD Fiktif DPRD Riau
-
Potensi PAD Besar, Truk Besar vs Kondisi Pelabuhan Tanjung Buton Jadi Sorotan
-
Terungkap Dugaan Penyebab Gedung Disnaker Riau Terbakar, Kerugian Masih Didata
-
Pria di Indragiri Hulu Tewas Dikeroyok, Pelaku Ada yang Masih Pelajar
-
Kantor Disnaker Riau Terbakar, Bangunan Hancur Tak Bisa Digunakan