SuaraRiau.id - Jalan Simpang Empat menuju Talu Kecamatan Talamau, Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) masih terputus karena material longsor.
Akses lalu lintas di jalan tersebut tak bisa dilewati lantaran longsor menutupi tiga titik lokasi di Rimbo Kejahatan, Selasa (1/3/2022) pagi.
"Diperkirakan ada tiga titik lokasi longsor dengan panjang sekitar 300 meter dan tinggi material longsor hampir mencapai dua meter," kata salah seorang pengendara Aswin yang dihubungi, Selasa.
Menurut dia pagi ini berangkat dari Nagari Cubadak Kecamatan Duo Koto Kabupaten Pasaman hendak menuju Simpang Empat Pasaman Barat via jalan Talu.
Namun sampai di Rimbo Kejahatan Nagari Kajai terjadi longsor dan belum bisa dilewati karena ditemukan materialnya menutupi badan jalan.
"Diperkirakan ada tiga titik longsor. Saya dan pengendara lainnya tidak bisa melewati jalan tersebut," sebutnya.
Ia memperkirakan material longsor yang menimbun badan jalan tepatnya di Rimbo Kejahatan Jembatan Panjang lebih kurang 300 meter serta tinggi hampir dua meter.
Kemudian ia bersama pengendara lainnya berbalik arah menuju Talu sambil menunggu adanya evakuasi pemindahan material longsor dari pihak terkait.
Plt Kepala BPBD Pasaman Barat Azhar, Senin (28/2/2022) malam, membenarkan adanya longsor di Rimbo Kejahatan Talamau.
Namun hingga Selasa (1/3/2022) pagi belum ada alat berat yang datang untuk membersihkan material longsor itu menyebabkan arus lalu-lintas putus total.
Daerah Rimbo Kejahatan merupakan daerah yang terdampak gempa beberapa waktu lalu.
Jalan dan perbukitan sekitar jalan juga sudah banyak yang longsor. (Antara)
Berita Terkait
-
Gerak Cepat, Kemensos Bantu Pencarian Korban Longsor Karo
-
Banjir dan Longsor di Nepal Tewaskan 148 Orang, 58 Masih Hilang
-
Daftar Identitas 12 Korban Tanah Longsor Penambangan Ilegal Di Solok Sumatra Barat
-
Badan Geologi Sebut Tambang Ilegal Tingkatkan Potensi Longsor Lebih Besar di Solok
-
Diguyur Hujan Deras, Longsor Tutup Ruas Jalan Trans Nabire Hingga 30 Meter
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama