SuaraRiau.id - Doddy Sudrajat baru-baru ini mengungkapkan bahwa pemakaman Vanessa Angel tak sesuai kaidah Islam. Mendengar itu, Haji Faisal pun memberikan reaksi yang cukup tegas.
Haji Faisal mengungkapkan bahwa Doddy Sudrajat ikut memakamkan Vanessa Angel. Jika memang tak setuju, Faisal menyebut Doddy seharusnya protes saat itu juga.
"Pak Doddy sendiri yang juga ada di situ (ikut mengubur). Kalau dia mau komentar, berkomentar lah di tempat itu," ujar Haji Faisal saat ditemui dikutip dari MataMata.com pada Senin (14/2/2022).
Tapi soal kaidah Islam, Faisal meyakini sudah melakukan yang benar. Sebab ia tidak mungkin asal-asalan saat mengubur jenazah sang putra, Bibi Ardiansyah maupun menantunya, Vanessa Angel.
"Itu sesuai dengan keyakinan saya, sudah mencukupi syarat itu. Saya juga berpaham agama, saya bukan sembarang, apalagi untuk anak saya," ucapnya lagi.
"Hal terbaik selalu saya berikan. Walaupun kaki jadi kepala, kepala jadi kaki," katanya melanjutkan.
Haji Faisal sekali lagi meyakinkan, ia sudah melakukan upaya terbaik dan sesuai kaidah Islam saat memakamkan Bibi Ardiansyah juga Vanessa Angel.
Termasuk pula saat ada omongan jika wajah Vanessa Angel tak menghadap ke kiblat saat dimakamkan.
"Keyakinan saya penuh, tidak ada keraguan di hati saya. Enggak menyimpang, nyimpang," imbuhnya.
Sebelumnya, Doddy Sudrajat menyebut adanya penyimpangan saat Vanessa Angel dimakamkan.
"Dimakamkannya dengan peti, tidak mencium tanah, tidak menghadap kiblat," kata Doddy Sudrajat, dalam di kanal YouTube Ageng Kiwi yang diunggah Senin (14/2/2022).
"Itu hal-hal yang buat kami keluarga, ingin memakamkan Vanessa secara Islam," ucap suami Puput Sudrajat ini menambahkan.
Pernyataan Doddy Sudrajat juga sudah dikomentari oleh Ustazah Lulung Mumtaza. Ia menyebutkan bahwa memakamkan seorang muslim atau muslimah menggunakan peti dibolehkan dalam kondisi tertentu, termasuk jika yang bersangkutan meninggal karena kecelakaan.
Berita Terkait
-
Soal Kemungkinan Fadly dan Marissya Icha Pacaran, Haji Faisal Tegas Bilang Ini
-
Viral Komentar Diduga Doddy Sudrajat Minta Bagi Dua Hasil Duit Donasi Rumah Gala Sky
-
Nangis-Nangis Mau Ketemu Gala, Air Mata Doddy Sudrajat Tak Berlaku buat Haji Faisal
-
Sebut Pemakaman Vanessa Angel Tak Sesuai Kaidah Islam, H Faisal: Pak Doddy Ikut Mengubur
-
Heboh Fuji Pangku Gala Tak Pasang Sabuk Pengaman, Begini Respons H Faisal
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
5 Mobil Bekas Ternyaman untuk Penumpang Lansia, Fitur Keselamatan Lengkap
-
Dua Orang Meninggal dalam Kecelakaan Mobil Masuk Kanal di Pelalawan
-
5 Mobil Matic Bekas 50 Jutaan Mudah Dikendarai dan Bandel untuk Pemula
-
4 Pilihan Motor Matic Murah Paling Irit Bensin, Sporty dan Responsif
-
Puluhan Mahasiswa Unilak Mual hingga Diare usai Acara di Hotel Grand Elite