SuaraRiau.id - Anak anggota DPRD Pekanbaru berinisial AR (21) yang sebelumnya terlibat kasus pencabulan siswi SMP inisial A (15) akhirnya ditahan.
Namun, tersangka bukan ditahan terkait kasus pencabulan. Dalam pemberitaan sebelumnya ditulis AR ditahan terkait pencabulan.
Menurut Kepala Seksi (Kasi) Tindak Pidana Umum (Pidum) Kejari Pekanbaru, Zulham Pardamean Pane setelah P-21 tahap II, AR ditahan terkait kasus lain.
"AR tidak ditahan dalam kasus ini (pencabulan), namun ia ditahan dalam kasus lainnya," ujar Zulham Pardamean Pane kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Jumat (4/2/2022).
Ia juga mengungkapkan bahwa pada perkara pencabulan saat penangguhan, AR di pertengahan waktu tersangkut kasus pencurian.
"Ia ditahan terkait kasus pencurian, masalah pencurian apa silahkan tanyakan ke Polresta Pekanbaru," jelas Zulham.
Lebih lanjut, dia juga menjelaskan saat ini timnya tengah menyimpulkan dakwaan terhadap pelaku AR.
"Kita rampungkan dulu dakwaannya, setelah itu baru baru kita limpahkan ke Pengadilan," ujar dia.
Sebelumnya diberitakan, anak anggota DPRD Pekanbaru, AR (21) ditahan di Rutan Polresta Pekanbaru, Jumat, 4 Februari 2022.
AR dibawa dengan menggunakan mobil pribadi ke Rutan Polresta Pekanbaru.
Panit PPA Polresta Pekanbaru, Iptu Mimi Wira Swarya mengatakan usai tahap dua lakukan di Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru, AR akan diserahkan penahanannya kepada jaksa.
Tag
Berita Terkait
-
Anak Anggota DPRD Pekanbaru Akhirnya Ditahan Terkait Kasus Pencabulan
-
Curi Uang Ibu Kandung Rp 32 Juta, Pemuda Pengangguran Ini Dipenjara
-
Bobol Toko Busana di Metro, Remaja Ini Mengaku untuk Biaya Menikah
-
Viral Pria Ini Diduga Mencuri di Minimarket, Warganet: Demi Glowing Rela Mencuri Skincare
-
2 Bandit Jalanan Curi Motor di Teras Rumah Warga Medan-Binjai Ditangkap
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius
-
4 Mobil Lawas Ikonik Toyota, Desain Timeless Paling Dicari Penggemarnya
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
Tumbuh Signifikan, Tabungan Emas Holding Ultra Mikro BRI Naik 66,9% Tembus 13,7 Ton
-
Koalisi Masyarakat Datangi Kejati Riau, Ungkap Tuntutan Terkait Polemik TNTN