SuaraRiau.id - Wasiat Dorce Gamalama yang ingin dimakamkan secara perempuan diungkapkannya dalam acara ngobrol di kanal YouTube Denny Sumargo.
Pada momen tersebut Dorce Gamalama juga mengaku sudah menyiapkan kain kafan dan kuburan.
Diketahui, pesohor yang kerap disapa Bunda Dorce tersebut beberapa kali drop dan jatuh sakit. Ia pun bicara soal wasiat dan keinginannya kelak ajal sudah menjemput dirinya.
Wasiat Dorce Gamalama yang ingin dimakamkan secara perempuan juga mendapat tanggapan dari Ketua MUI Cholil Nafis.
"Jenazah transgender itu diurus sebagaimana jenis kelamin awal dan asalnya ya," cuit Cholil Nafis dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Senin (31/1/2022).
Cholil Nafis menegaskan bahwa operasi dan mengubah jenis kelamin tidak diakui oleh Islam. Jadi, jenis kelamin transgender sesudah operasi tak diakui.
"Jadi mengubah kelamin itu tak diakui dalam Islam sehingga ia hukumnya tetap seperti jenis kelamin pertama. Laki-laki yang pindah (jadi) perempuan disebut mukhannats dan perempuan yang berubah menjadi laki-laki itu mutarajjil," tegas Cholil Nafis.
Diketahui sebelumnya, Bunda Dorce dalam obrolan bersama Denny Sumargo menceritakan kesiapan dirinya menanti ajal.
"Saya udah punya kain kafan sendiri. Saya juga punya kuburan sendiri. Rumah saya di Lubang Buaya itu ada masjid, di sebelah masjid itu nanti tempat pulang saya," cerita Dorce Gamalama.
Denny Sumargo juga dengan sangat pelan mempertanyakan bagaimana nantinya presenter dan komedian itu akan dimakamkan. Dorce dikenal sebagai transgender.
"Bunda kalau nanti akhirnya berpulang, bunda ingin meninggal sebagai apa?" tanya Denny Sumargo.
"Ya sebagai saya sekarang. Karena setelah saya operasi, saya punya kelamin perempuan, mandikan saya dengan perempuan, sebagai perempuan," jawab Dorce Gamalama.
Berita Terkait
-
Sibuk, Farhat Abbas Cuma Kirim Pengacara Buat Klarifikasi Laporan Ujaran Kebencian Denny Sumargo
-
Cerita Farhat Abbas Bikin Razman Arif Ribut dengan Ahmad Dhani, Kini Cari Geger Lawan Denny Sumargo
-
Farhat Abbas Akan Dimintai Keterangan Atas Laporan Ujaran Kebencian ke Denny Sumargo
-
Berapa Tarif Farhat Abbas sebagai Pengacara? Langganan Dipolisikan, Terbaru Lawan Denny Sumargo
-
Sentil Denny Sumargo, Netizen Tebak Makna Pesan Mendalam Farhat Abbas Ini: Capek Dengerinnya..
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu