SuaraRiau.id - Doddy Sudrajat tak hadir dalam proses mediasi Komnas Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) dengan Haji Faisal terkait hak asuh Gala Sky.
Ketua KPAI, Arist Merdeka Sirait menjelaskan ketidakhadiran Doddy Sudrajat atas panggilannya.
Padahal, Arist ingin memberikan kesempatan kepada ayah Vanessa Angel itu untuk menyampaikan pikirannya ketika mediasi nanti di persidangan.
Namun, kata Arist dari kanal YouTube Seleb Oncam News, Doddy menolak undangan tersebut satu hari sebelum acara dilangsungkan.
"Dia menolak. Undangan resminya saya sudah sampaikan karena kewajiban kitalah untuk mengundang beliau mencari formulasi sebelum ada mediasi itu," katanya dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Sabtu, (15/1/2022).
Kendati demikian, Arist menyebut Doddy Sudrajat berhak untuk menolak undangan Komnas PA.
"Ini tidak apa-apa karena ini merupakan penolakan untuk menyelesaikan masalah," ucapnya.
Namun, Arist berpendapat sikap penolakan Doddy Sudrajat dianggap tidak menghargai usaha Komnas PA sebagai mediator.
"Justru kita sangat kecewa dengan jawaban Pak Doddy seperti ini, kan tidak santun," tuturnya.
Hal ini lantaran Doddy Sudrajat lah yang lebih dulu meminta bantuan Komnas PA terkait dugaan eksploitasi anak yang dilakukan oleh keluarga Haji Faisal.
"Padahal ini permintaan Pak Doddy, bukan permintaan Komnas. Beliau lah yang minta kita ikut campur menyelesaikan masalah ini," katanya.
Lebih lanjut, Ketua Komnas PA menegaskan kalau Doddy Sudrajat telah menutup ruang kesempatan mediasi polemik hak perwalian dan hak asuh Gala Sky.
"Maka dari itu, kita sangat kecewa pada Pak Doddy yang meminta mediasi tetapi ketika kita sudah membuka ruang kesempatan malah tidak hadir," ujarnya.
Arist pun menganggap bahwa ini bentuk kesombongan dari ayah Mayang dan Chika itu. Padahal KPAI sudah menunjukkan itikad baik untuk membantu Doddy.
"Saya kira ini kesombongan dari Pak Doddy. Padahal kita beritikad baik tidak punya kepentingan apa-apa," terang Arist.
Berita Terkait
-
Datang ke Rumahnya, Faisal Tak Izinkan Doddy Sudrajat Bawa Gala Sky Main
-
Tak Terima Dihina, Doddy Sudrajat Laporkan Ayuwisya ke Polisi
-
Dipolisikan Ayah Vanessa Angel, Selebgram Minang Ayu Wisya Tak Gentar Melawan
-
Sering Dibully Jelek, Mayang dan Chika Anak Doddy Sudrajat Perawatan Wajah Seharga Rp 80 Juta
-
Dipolisikan Doddy Sudrajat, Ayuwisya Teriak: Panas ya? Kipas Pak!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Harimau Kembali Gegerkan Warga Siak, Kali Ini Nyaris Terkam Pemancing
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman