SuaraRiau.id - Ruas tol Trans Sumatera yang menghubungkan Sumatera Barat dan Riau bakal dibangun. Ruas tol tersebut melewati Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).
Terkait hal itu, Pemkab Kuansing mengaku optimis pembangunan ruas jalan tol menghubungkan dua provinsi tersebut.
"Yang jelas kita optimis jalan tol ini jadi dibangun. Kita sangat mendukung 100 persen," ujar Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kuansing, Ade Fahrer kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (29/12/2021).
Sebelumnya, pada pekan lalu pembicaraan pembangunan jalan tol Rengat-Kuansing-Dharmasraya kembali dibicarakan.
Pembicaraan digelar di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat. Hadir dalam pembicaraan tersebut Bupati Dharmasraya dan Plt Bupati Kuansing Suhardiman Amby bersama sejumlah pejabat Pemkab Kuansing.
"Tahun depan (2022) kemungkinan akan dimulai ganti rugi lahan," jelas Ade.
Menurutnya, persoalan kemarin untuk pintu tol di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) ada dua opsi.
"Di Inhu ada dua opsi pintu tol, mana yang akan di pakai belum pasti," terangnya.
Sebelumnya peta usulan alternatif I pembangunan Feeder atau tol penghubung ke Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) yang akan dibangun mulai dari Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat-Indragiri Hulu sudah ditandatangani.
Feeder atau tol penghubung ini juga akan melintasi beberapa kecamatan di Kuansing. Dimana dari peta usulan tersebut Kuansing dapat 51,66 kilometer feeder atau tol penghubung. Feeder ini akan jadi penghubung menuju jalan tol utama Trans Sumatera.
Dalam pertemuan tersebut disepakati kalau panjang trase alternatif I untuk Kabupaten Inhu itu sepanjang 65,39 kilometer, Kuansing 51,66 kilometer, dan Dharmasraya sepanjang 22 kilometer.
Feeder atau tol penghubung ini akan terkoneksi dengan Tol Trans Sumatera (JTTS) batas Indragiri Hulu-Simpang Japura (Arteri Primer) atau jalan.
Berita Terkait
-
Diduga Rugikan Negara Belasan Miliar, KPK Telah Periksa 6 Saksi Kasus Korupsi Lahan Tol Trans Sumatera
-
Kasus Korupsi Proyek Tol Trans Sumatera, PT Sanitarindo Tangsel Jaya Resmi jadi Tersangka Korporasi
-
Peringatan HUT Kuantan Singingi ke 25, Pacu Jalur Kembali Digelar
-
Hutama Karya Sosialisasikan Perkembangan Infrastruktur RI dan Jalan Tol Trans Sumatera ke Siswa Sekolah
-
Eks Pejabat Hutama Karya Terlibat Korupsi Tanah di Lampung, Buat Proyek Jalan Tol Trans Sumatera?
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Didukung BRI, Cokelat Ndalem Sukses Pasarkan Produknya ke Luar Negeri
-
Bukti Dugaan Bagi-bagi Uang Paslon 03 Diserahkan Warga ke Bawaslu Siak
-
Kasus Korupsi Dana Bencana, Eks Kepala BPBD Siak Dituntut 7 Tahun Penjara
-
Mudik Aman Sampai Tujuan: BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik di Lebaran 2025
-
BRI Group Berikan 100.000 Paket Sembako dan Santunan kepada Anak Yatim Piatu Selama Ramadan