SuaraRiau.id - Kasus mendiang Laura Anna dan mantan kekasihnya, Gaga Muhammad hingga kini tengah diproses hukum. Gaga pun ditahan sembari menjalani proses persidangan.
Terkait kasus hukum yang menjerat sang anak, ibu Gaga Muhammad, Janariyah akhirnya buka suara.
Janariyah menanggapi soal kabar tak membelas pesan Laura Anna. Ia membenarkan bahwa dirinya mengabaikan pesan tersebut.
Dia mengungkapkan bahwa saat itu kasus Laura Anna tengah diproses hukum. Sehingga menurutnya tak ada keperluan baginya untuk menjawab pesan dari yang bersangkutan.
"Memang saya tidak jawab karena untuk apa lagi saya jawab kan sudah diproses hukum? Apa lagi yang mau aku jawab," ujar Janariyah dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Selasa (28/12/2021).
Dilansir dari kanal YouTube Star Story, Junariah juga mengaku tak menyanggupi tuntutan keluarga Laura Anna untuk meminta ganti rugi sebesar Rp 12,6 Miliar.
Namun, ia bersedia menikahkan anaknya dengan Laura Anna jika diminta.
"Pada saat dia menuntut 12 miliar, aku sudah bilang sama Bapaknya saya tidak sanggup kalau 12 miliar. Kalau hari itu dia minta Gaga bertanggung jawab dan dia minta dinikahi, maka saya akan oke." ujar dia
Sebelumnya, pihak Laura Anna menyebut Ibu Gaga Muhammad membawa dukun ke rumah. Janariyah pun meluruskan bahwa yang dibawanya bukanlah dukun, tetapi ahli terapi tulang.
"Itu bukan dukun, yang harus dipahami bukan dukun. Orang itu pernah saya bawa ke Papua dan saya lihat sendiri hasilnya. Kalau saya tidak pernah melihat hasilnya, untuk apa saya jauh-jauh datangkan dari Makassar ke sini? Kan buang-buang biaya." ungkap dia.
Ibunda Gaga menyebut terpaksa menghentikan terapi tulang Laura Anna karena yang bersangkutan sudah melakoni 3 terapi sekaligus dalam sehari.
"Saya bawa ke rumahnya Laura, hanya tiga kali dia tanganin Laura saya hentikan karena ada 3 orang terapi... Kalau ada apa-apa, pasti saling mengklaim dong. Jadi aku mundur." jelas Janariyah.
Dari 3 kali terapi Laura Anna dengan orang yang ia percayai, Ibunda Gaga mengaku belum terlihat hasil yang signifikan.
"Ya namanya kan baru ya, kan kita belum bisa lihat hasil apa-apa pasti butuh waktu apalagi dengan kondisi yang kayak gitu," tutur ibunda Gaga itu.
Berita Terkait
-
Gaga Muhammad Izin Gesek ATM, Kakak Laura Anna Ungkap Kejanggalan
-
Laura Anna Disebut Sebar Fitnah, Keluarga Langsung Pasang Badan
-
Ibu Gaga Muhammad Ngaku Difitnah soal Gasak ATM, Sampai Sumpahi Laura Anna
-
Terungkap, Ibunda Gaga Muhammad yang Cukur Bondol Rambut Laura Anna
-
Gaga Muhammad Bantah Keterangan Dokter yang Menanganinya setelah Kecelakaan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Sepatu Lari Lokal Nyaman untuk Lansia: Harga Terjangkau, Stylish dan Responsif
-
Dinas Perhubungan Awasi Parkir Gratis di Alfamart dan Indomaret Pekanbaru
-
5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
-
Pipa Gas Meledak di Indragiri Hilir, Kobaran Api Bikin Warga Panik
-
Optimistis 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan Jangka Panjang