SuaraRiau.id - Dinas Perhubungan Riau mengatakan tidak akan ada penyekatan selama libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru 2022 di perbatasan Riau.
Pos pemeriksaan dan penyekatan di perbatasan Riau pun ditiadakan.
"Tidak ada pos penyekatan, yang ada hanya pos pelayanan, jadi tidak ada penyekatan," kata Kepala Dinas Perhubungan Riau, Andi Yanto, Senin (13/12/2021).
Pos pelayanan yang dimaksud adalah pos yang didirikan oleh masing-masing Polsek yang ada di perbatasan Riau dengan provinsi tetangga.
Pos ini nantinya disiapkan untuk memberikan infomasi dan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan informasi. Baik soal vaksinasi maupun kondisi arus lalu lintas dan kondisi jalan.
"Kalau yang di pon utama nanti ada pelayanan vaksinasi juga," ujarnya.
Tidak adanya penyekatan ini diputuskan berdasarkan hasil rapat koordinasi yang dilakukan secara virtual dengan Kakorlantas Polri.
"Rapat dengan Kakorlantas kemarin memang untuk penyekatan itu tidak ada, yang ada hanya pos pelayanan," katanya.
Selain itu, tidak adanya penyekatanan ini karena saat libur Nataru nanti para ASN dilarang untuk mengambil cuti dan anak libur anak sekolah juga diundur. Sehingga mobilitas orang diperkirakan tidak akan ramai seperti pada hari libur biasanya.
"Libur sekolah kan tidak ada juga, diundur jadi januari, jadi tidak ada libur panjang. Sama seperti libur biasa saja," ujarnya.
Sedangkan untuk perjalanan udara dan laut, pihaknya tetap mengacu kepada aturan dari pemerintah pusat melalui Inmendagri.
"Sekarang kan masing-masing daerah itu berbeda levelnya, karena tidak jadi di level tiga kan semua, jadi aturanya disesuaikan dengan level dimasing-masing daerah," ujarnya.
Berita Terkait
-
Ganjil Genap di Depok Diperpanjang Sampai Akhir Tahun
-
Tabanan Tutup Tiga Ruang Terbuka Publik Saat Malam Tahun Baru
-
Antisipasi Klaster Covid-19, Satpol PP Jogja Perketat Pengawasan di Tiga Lokasi Ini
-
Jelang Natal, 4 Terduga Teroris Jaringan JI Ditangkap di Sumsel
-
Satgas Covid-19 Tegaskan Larangan Kegiatan Perayaan Tahun Baru
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Termurah: Tahun Muda Banget, Harga Kisaran Rp90 Jutaan
- 5 Mobil Bekas 3 Baris Sekaliber Avanza tapi Jauh Lebih Nyaman, Kabin Lega, lho!
- 5 Rekomendasi Skincare Hanasui Untuk Usia 50 Tahun ke Atas: Wajah Cerah, Cuma Modal Rp20 Ribuan
- Infinix Hot 60i Resmi Debut, HP Murah Sejutaan Ini Bawa Memori 256 GB
- 5 Pilihan HP Xiaomi Termurah Rp1 Jutaan: Duet RAM GB dan Memori 256 GB, Performa Oke
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Makin Anjlok Setelah Kondisi Perang Iran-Israel Kondusif
-
Info A1: Calvin Verdonk Batal Pindah ke FC Utrecht!
-
3 Rekomendasi Sepatu Lari Wanita Rp200 Ribuan, Performa Optimal Gaya Maksimal
-
AION UT Sudah Mulai Unjuk Gigi di Indonesia
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Brand Lokal Rp500 Ribuan, Handal untuk Jarak Jauh
Terkini
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Rp30 Jutaan, Generasi Lawas dengan Style Khas
-
Loan On App di BRImo: Solusi Praktis Cairkan Limit Kartu Kredit ke Tabungan
-
Mau Wangi Seharian, Jenis Parfum Apa yang Terbaik untuk Kamu Agar Tahan lama?
-
Kelamnya Nasib Gajah di Tesso Nilo, Sudah 23 Ekor Mati
-
Cuan Akhir Bulan, Dapatkan Ratusan Ribu dari 3 Link DANA Kaget Ini