SuaraRiau.id - Selebgram Rachel Vennya bakal menjalani sidang perdana kasus kabur karantina pada Jumat (10/12/2021).
Rachel akan menjalani sidangnya bersama dua orang yang lain yaitu Salim Nauderer, dan manajernya, Maulida Khairunnia di Pengadilan Negeri Tangerang.
Sidang perdana Rachel Vennya kabur karantina dibenarkan Humas PN Tangerang, Arief Budi Cahyono.
Dia menyebut bahwa rencananya sidang akan digelar pada pukul 13.00 WIB.
"Saya belum baca lengkap ya, kemungkinan kita sidangkan nanti hari Jumat," kata Arief dikutip dari MataMata.com, Rabu (8/12/2021).
"Nanti setelah salat jumat ya karena pagi biasanya ada perkara perdata, kemungkinan besar setelah salat Jumat," sambungnya.
Arief mengatakan, Jaksa Penuntut Umum (JPU) mengajukan acara pidana singkat yang hanya digelar atau selesai dalam satu hari. Sehingga, kemungkinan saksi juga akan dihadirkan langsung di sidang perdana.
"Karena kan diajukan dalam tindak pidana singkat," katanya.
"Bisa juga (langsung putusan) karena diajukan dengan acara tindak pidana singkat, artinya kan jaksa memandang pembuktian acara ini sederhana dan mudah," ujarnya lagi.
Kaburnya Rachel Vennya dan dua orang lainnya itu dari Wisma Atlet awalnya terungkap dari curhatan seorang warganet di media sosial. Beberapa hari setelahnya, pihak Kodam Jaya membenarkannya.
Berita Terkait
-
Ngikan di Bawah Baba Rafi: Hendy Setiono Bicara soal Perbedaan Visi dengan Okin
-
Kumpulkan Anggota Komisi III PDIP Jelang Sidang Perdana Hasto Besok, Ini Arahan Megawati
-
Sehari Jelang Sidang Perdana Hasto, Megawati Kumpulkan Para Anggota DPR Fraksi PDIP di Teuku Umar
-
Febri Diansyah Jadi Pengacara Hasto, IM57+ Beri Kritik Keras
-
Tom Lembong Hadapi Sidang Perdana Hari Ini
Tag
- # Rachel Vennya
- # Rachel Vennya Kabur Karantina
- # selebgram rachel vennya
- # Sidang Perdana
- # salim nauderer
- # Rachel Vennya ke Wisma Atlet Hanya untuk Foto-foto
- # Rachel Vennya Trending Topic
- # Rachel Vennya Bayar Rp 40 Juta untuk Kabur Karantina
- # Alasan Rachel Vennya Tak Dihukum Penjara
- # Rachel Vennya Tak Dihukum Penjara
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Jalan Tol Padang-Pekanbaru Ruas Padang-Sicincin Segera Beroperasi Penuh
-
Selamat! Saldo DANA Kaget Gratis Untukmu, Tinggal Klik Sambil Rebahan
-
Sempat Terhenti, Makan Bergizi Gratis di Dumai dan Pekanbaru Dilanjutkan Kembali
-
Mengenal Kenaf, Tanaman Dikira Ganja Sempat Gegerkan Warga Pekanbaru
-
Empat Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan