SuaraRiau.id - Ditinggal salat Jumat, mobil seorang warga Pekanbaru digasak maling. Mobil Daihatsu Sigra dengan plat nomor BM 1252 VJ itu terparkir di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Duri, Kabupaten Bengkalis, Jum'at (3/12/2021).
Dengan memecahkan kaca mobil, maling berhasil mengambil uang tunai dan dokumen penting.
"Yang diambil pencuri itu tas, di situ ada KTP, SIM dan juga ATM. Kalau uangnya tak banyak," kata Hari, korban pencurian di lokasi.
Dijelaskannya, pada saat kejadian, dirinya bersama seorang rekan sedang melangsungkan salat Jumat di Masjid Ahlussunah. Mobil mini bus miliknya itu diparkir tepat di tepi jalan Jenderal Sudirman, Duri.
Baca Juga: Cabai dan Minyak Goreng Sumbang Inflasi Pekanbaru
Lantas karena situasi sedang sepi dan jamaah khusyuk melangsungkan ibadah, pelaku tersebut langsung melancarkan aksinya.
Atas kejadian yang menimpanya ini, Hari berniat melaporkan ke polisi. "Setelah ini saya lapor polisi, dokumen berharga itu yang penting," kata dia.
Dari raut wajahnya, ia tampak trauma dengan kejadian itu. Meskipun, ini baru pertama kali dialami warga kota Pekanbaru tersebut.
Terekam CCTV, pelaku seorang diri
Dari rekaman CCTv pemilik toko dekat mobil terparkir, terlihat jelas aksi pencurian tersebut. Dari pengamatan wartawan, pelaku beraksi seorang diri.
Baca Juga: 10 Destinasi Wisata Pekanbaru, dari Desa Okura hingga Kawah Biru
Dalam melancarkan aksinya, pelaku dengan jenis kelamin pria ini mengenakan kaos oblong dan berbadan tegap.
Ia tampak melemparkan benda tumpul untuk memecah kaca, setelah itu barulah ia membawa tas dari dalam mobil tersebut. Tak sadar, aksinya itu terekam CCTV pemilik toko.
Warga sekitar, Siska menyebut bahwa kejadian itu terjadi tepat saat orang salat jumat.
"Saat salat Jumat tadi, kasus ini sangat meresahkan," ungkapnya.
Ia meminta, agar pihak kepolisian dapat merespon cepat kasus ini. Sebab, kasus serupa masih sering terjadi di wilayah Duri, Kabupaten Bengkalis.
Kontributor : Panji Ahmad Syuhada
Berita Terkait
-
Momen Lucu Jokowi Wudhu Bertemu Pria dengan Kaos Bertuliskan "2019 Ganti Presiden", Netizen: Cemas Kau!
-
Syarat, Tata Cara dan Niat Salat Jumat
-
Jumatan di Masjid Hasyim Asyari Jakbar, Pramono Mendadak Dikerumuni Anak-anak Berebut Salim
-
Tahanan di Rutan KPK Dilarang Salat Jumat Karena Belum Setoran, PBNU: Itu Pelanggaran Serius
-
Hukum Berdoa di Antara Dua Khotbah Jumat, Apa Bacaannya?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab