Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Selasa, 19 Oktober 2021 | 11:22 WIB
McDanny minta maaf usai video dugaan ia menghina Habib Rizieq viral [Instagram/@ariekuntung]

SuaraRiau.id - Komika McDanny viral usai videonya terkait Habib Rizieq Shihab (HRS) beredar di media sosial. Ia diduga menghina mantan imam besar FPI tersebut.

McDanny akhirnya meminta maaf. Dirinya melakukan klarifikasi usai video yang diduga menghina Habib Rizieq viral di media sosial.

Komika 41 tahun itu memulainya dengan ucapan salam, istigfar dan mengucapkan kalimat syahadat dilanjutkan dengan maaf kepada umat muslim.

Viral Video Komika McDanny Diduga Hina Habib Rizieq, Tagar #TangkapMcDanny Trending. (TikTok)

Tampak penuh penyesalan, McDanny nyaris menangis saat menyampaikan penyesalannya.

Video permintaan maaf McDanny diunggah oleh dirinya sendiri serta dibagikan ulang oleh Arie Untung.

"Assalamualaikum, Saya McDanny ingin mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh umat muslim, ormas-ormas Islam, terutama kepada ulama, sahabat dan keluarga besar habib," ujar McDanny dalam video yang diunggah Selasa (19/10/2021).

Mengutip MataMata.com, McDanny menyadari, apa yang dilakukannya saat bicara menyakiti hati banyak orang.

Terutama keluarga Habib Rizieq yang bersangkutan dan masyarakat yang kecewa terhadap dirinya.

"Apa yang saya ucapkan tidak pantas untuk saya katakan," tuturnya.

Sekali lagi, McDanny mengucapkan permohonan maafnya. Ia berkeinginan, jika diperbolehkan bertemu langsung dengan keluarga Habib Rizieq guna menyampaikan maaf.

Load More