SuaraRiau.id - Seorang wanita yang mengaku selingkuhan oknum anggota dewan mengadu ke DPRD Batam, Kepulauan Riau (Kepri) pada Kamis (2/9/2021).
Perempuan berinisial CP itu nekat mendatangi Badan Kehormatan (BK) DPRD Batam dengan membawa berkas. Ia menuntut janji-janji yang diberikan anggota dewan berinisial AT kepadanya.
Terkait hal tersebut, DPC Partai NasDem Kota Batam telah memanggil anggota DPRD Batam dari Fraksi NasDem, AT pada Jumat (3/9/2021) malam.
Pemanggilan AT untuk mengklarifikasi terkait dengan aduan seorang perempuan berinisial CP yang mengaku memiliki hubungan khusus itu.
Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD Batam Taufik Muntasir membenarkan koleganya tersebut dipanggil oleh partai untuk klarifikasi.
Namun Taufik mengatakan kewenangan untuk memberikan keterangan mengenai persoalan ini berada di tangan Ketua DPC Partai NasDem Kota Batam, Amsakar Achmad.
“Kami serahkan ke partai kalau soal itu,” ujar Taufik dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Sabtu (4/9/2021).
Untuk proses selanjutnya, Taufik menyampaikan pihak partai memiliki mekanisme, termasuk meminta arahan dari DPP Partai NasDem.
Disinggung mengenai sikap partai apakah AT akan terkena pergantian antar waktu (PAW)?
"Soal itu (PAW), kewenangan penuh DPP (Partai NasDem),” kata dia.
Ia juga menambahkan CP yang mengaku memiliki hubungan khusus dengan AT telah melapor ke Badan Kehormatan (BK) DPRD Batam dan tidak melaporkan ke Fraksi NasDem.
Untuk itu, pihaknya menyerahkan kasus tersebut diselidiki oleh BK.
“Biarkan diproses di BK, nanti kami tunggu hasilnya,” ucapnya.
Sementara itu, DPRD Batam belum mengambil sikap atas aduan seorang perempuan berinisial CP yang mengakui memiliki hubungan khusus dan meminta dinikahi oleh AT.
Wakil Ketua II DPRD Batam, Ruslan Ali Wasyim mengatakan unsur pimpinan masih menunggu laporan dari BK untuk menyelidiki aduan tersebut.
Berita Terkait
-
Sosok CP, Cewek yang Ngaku Selingkuhan Anggota Dewan Batam
-
Wanita Ngaku 'Simpanan' Anggota DPRD Batam Pernah Unggah Foto di Kamar Hotel
-
Wanita Ngaku Selingkuhan Datangi Kantor, Anggota DPRD Batam Ini Buka Suara
-
Cewek Ngaku Wanita Simpanan Anggota Dewan Datangi Gedung DPRD Batam
-
Anggota DPRD Pekanbaru Ngaku Dikeroyok Warga, Saksi Ungkap Hal Berbeda
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
-
8 Mobil Hatchback Bekas 50 Jutaan, Fitur Modern yang Cocok buat Harian
-
Akses Keuangan Tanpa Batas: Peran Wenny dalam Menggerakkan Ekonomi Desa Lewat AgenBRILink
-
9 Mobil Bekas Serba Hemat Ramah Kantong, Cocok untuk Pekerja Gaji UMR
-
7 Sepatu Lari Lokal untuk Performa Terbaik, Bantalan Empuk dan Bergaya!