SuaraRiau.id - Musisi Ahmad Dhani mengungkapkan perbandingan antara Maia Estianty dan Mulan Jameela. Menurutnya, ada satu hal yang menjadi pembeda antara Maia dan Mulan.
Video wawancara Ahmad Dhani di kanal YouTube Ipung Official yang tayang pada Juni 2020 lalu kembali viral di akun gosip.
Ayah Al, El dan Dul itu diketahui meski sudah bertahun-tahun berlalu, polemik soal rumah tangga Ahmad Dhani, Mulan Jameela, dan Maia Estianty masih sering jadi perbincangan publik.
Pada rekaman itu, Dhani ditanyai alasan dirinya memilih Mulan dibandingkan Maia yang sudah bersamanya kurang lebih 12 tahun itu. Jawaban Dhani pun cukup membuat terkejut.
"Alasannya kalau Mulan perempuan banget dan Maia laki-laki banget,” ujar Dhani seperti dikutip dari Matamata.com, Jumat (27/8/2021).
Lantas, mengenai sifat 'laki-laki' yang dimaksud olehnya juga dijelaskan oleh Dhani.
"Laki banget itu ketika dia menjadi mandiri. Ketika mandiri bisa (Maia) jadi artis bisa cari uang sendiri,” katanya.
"Semakin mandiri sifat kelaki-lakiannya muncul,” sambungnya.
Di sisi lain, Dhani juga membahas sifat Mulan yang menurutnya bertolak belakang dengan Maia.
“Kalau Mulan kan enggak, meskipun dia punya uang sendiri dia tetep perempuan.” ujar dia.
Dhani tak ambil pusing soal haters yang sering menyerang Mulan. Ia tahu orang-orang yang biasa menyerang dirinya, bahkan hingga menghubungi kontak pribadinya.
"Saya enggak tahu kenapa Mulan harus dijelekkan sedemikian rupa. Kalau memang jelek ya biarin aja," sebut Dhani.
Berita Terkait
-
Teman Pernah Utang Rp80 Juta, Maia Estianty Sampai Lupa Saking Ikhlasnya
-
7 Artis Banting Setir Jadi Dosen, Ada yang Menjabat Sebagai Kaprodi
-
Maia Estianty Butuh 6 Tahun untuk Tertawakan Masa Lalunya dengan Ahmad Dhani
-
Heboh, Ahmad Dhani Posting Foto Mulan Jameela Tanpa Hijab
-
Dul Jaelani Ulang Tahun ke-21, Doa Maia Estianty Penuh Haru
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
3 Moisturizer Wardah untuk Cerahkan Kulit, Atasi Kulit Kusam dan Jerawat
-
PSPS Pekanbaru vs Persekat Tegal Segera Berlaga, Tiket Sudah Bisa Dipesan
-
821 Orang Melamar Jadi Kepala Sekolah SMA/SMK di Riau
-
5 ASN di Pelalawan Terlibat Mafia Pupuk Subsidi
-
5 Skincare Wardah Mengandung Niacinamide, Efektif Melindungi Kulit