SuaraRiau.id - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri beberapa waktu yang lalu memberi tanggapannya soal Presiden Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang kerap dapat kritikan tak beretika.
Baru-baru ini, keduanya bertemu di acara purna pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka). Hal itu dikonfirmasi oleh Kepala Sekretariat Presiden (Kasatpres) Heru Budi.
“Itu acara purna paskibraka sebagai duta Pancasila. Dan Ibu Megawati sebagai dewan Pengarah BPIP kan,” kata Heru Budi seperti dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com, Jumat (20/8/2021).
Menanggapi pertemuan kedua tokoh tersebut, Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando Emas mengatakan hal itu merupakan pertanda kuat akan adanya reshuffle di kabinet pemerintahan dalam waktu dekat.
“Pertemuan Jokowi dan Megawati bisa juga menjadi sinyal bahwa dalam waktu dekat akan ada reshuffle,” terang dia.
Menurut Fernando, Jokowi masih menghormati ketua umumnya Megawati Soekarnoputri.
Fernando menyebut bahwa memang sudah saatnya Jokowi melakukan pergantian Menteri yang tidak fokus dalam bekerja. Di sisi lain, ada pula menteri yang malah promosi diri dalam persiapan Pilpres 2024.
Untuk diketahui, Megawati juga mengeluarkan pengakuan bahwa dirinya cukup sedih melihat banyak pihak yang memberikan hinaan serta kritikan tak layak kepada Jokowi.
Megawati melihat, begitu banyak orang yang menilai pemerintahan Jokowi gagal dalam penanganan Covid-19.
Ia pun pasang badan dan meminta kepada para pihak yang menilai gagal, agar segera bertemu Jokowi secara baik-baik dan mendiskusikan di mana letak kegagalan pemerintah.
“Saya hanya ingin orang itu datang baik-baik bertemu Pak Jokowi. Kegagalannya di mana dan konsep dari orang itu supaya tidak gagal seperti apa,” kata Megawati ketika itu.
Tag
Berita Terkait
-
Jeritan Netizen soal PPKM: Pak Jokowi Paling Ganteng, Kami Galau Mau Nikah
-
Presiden Jokowi Perintahkan Syahrul Yasin Limpo Serius Tangani Porang
-
Mural Kritik Jokowi Dihapus, Sujiwo Tejo ke Faldo: Pujian Tempat Penjilat Mencari Rezeki
-
Presiden Jokowi Instruksikan Mentan Seriusi Porang Sebagai Komoditas Andalan Ekspor
-
Viral Tulisan 'Thx Jokowi Im Dead' di Dinding Terowongan Pelita Batam
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pembebasan Lahan untuk Flyover Garuda Sakti Pekanbaru Dimulai Tahun Ini
-
Harga Sawit Mitra Plasma Riau Mengalami Kenaikan, Ini Daftar Lengkapnya
-
5 Mobil Bekas Ternyaman untuk Penumpang Lansia, Fitur Keselamatan Lengkap
-
Dua Orang Meninggal dalam Kecelakaan Mobil Masuk Kanal di Pelalawan
-
5 Mobil Matic Bekas 50 Jutaan Mudah Dikendarai dan Bandel untuk Pemula