SuaraRiau.id - Penyanyi Agnez Mo akhirnya mengakui bahwa Adam Rosyadi adalah kekasihnya. Hubungan asmara pelantun ‘Pernikahan Dini’ itu pun kemudian disorot para penggemarnya.
Terungkapnya hal itu bermula di Instagram pribadi Agnez Mo. Ia diketahui membagikan beberapa foto bersama keluarganya.
Agnez Mo mengunggah 6 foto dan mengaku sangat merindukan momen berkumpul dengan mereka, Rabu (4/8/2021).
Foto-foto tersebut memperlihatkan ia sedang menghabiskan waktu bersama keluarga. Namun, tiba-tiba ada seorang netizen yang berkomentar.
Si netizen mengaku khawatir di salah satu slide foto tersebut terlihat wajah Adam Rosyadi yang berkepala botak.
“Pas ng-slide deg2an jg takut ada foto Botak di akhir,” tulis sang warganet dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com.
Agnez Mo kemudian membalas komentar itu. Ia mengatakan, ketakutan itu seharusnya tidak perlu terjadi lantaran Adam Rosyadi adalah kekasihnya.
“Kenapa mesti deg2an? Hes my boyfriend and u know it. U Should be happe for me,” tulis Agnez Mo.
Kendati sudah menjalin hubungan dengan Adam Rosyadi sejak beberapa waktu lalu, tetapi baru kali ini Agnez Mo mengakui hal tersebut.
Hubungan dengan Adam Rosyadi juga pernah menjadi bahan cibiran para netizen. Mereka menyindir Agnez Mo yang pernah ingin memiliki pasangan seiman.
“Nes bangun bangun ingat kata kata motivasi mu di youtube daniel mananta SEIMAN DAN SEPADAN,” kata netizen dengan akun atas nama bangmanro***.
Dalam sebuah obrolan dengan presenter kondang Daniel Mananta yang tayang di Youtube, Agnez Mo pernah mengatakan ingin menjalin hubungan dengan pria yang seiman dan sepadan.
“Saya pokoknya whoever he is, itu memang harus yang memang sepadan, bukan cuma masalah kepintaran. Of course cowoknya harus seiman, pintar, segala macam,” ucap Agnez Mo kala itu.
Berita Terkait
-
Kasus Skandal Seks P Diddy Disorot, Ingat Lagi Agnez Mo Pernah Tolak Mentah-Mentah Tawaran Rp1 Miliar di Klub Striptis
-
Lika-Liku Agnez Mo sampai Go International, Disorot Usai Tegas Tolak Tampil di Klub Striptis
-
7 Sumber Kekayaan Agnez Mo, Tegas Tolak Rp1 M untuk Tampil di Klub Striptis AS
-
'Jelek Mah Jelek Aja', Mereka yang Kritis Dengar Agnez Mo Kurang Laku di AS karena Terlalu Idealis
-
Deretan Bisnis Agnez Mo, Sikapnya Tolak Promosi Lagu di Klub Striptis Kembali Viral Usai Kasus P Diddy
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron