SuaraRiau.id - Selebritas Aldy Maldini kini tengah dalam sorotan lantaran seorang warganet mengaku menjadi menjadi korban.
Netizen yang mengaku fans itu sebelumnya hendak mengikuti fanmeeting berbayar lewat meeting zoom. Diketahui, acara itu berbayar Rp 100 ribu.
Tiba-tiba acara tersebut mengalami perubahan jadwal ketika awalnya digelar pada 28 Juni 2021. Fans tersebut lantas meminta uang yang sudah ia transfer ke pihak Aldy Maldini untuk dikembalikan.
Namun, setelah itu ia tak menerimanya. Si netizen malah diserang oleh penggemar Aldy yang lain. Untuk membuktikannya, fans tersebut mengunggah bukti chatnya dengan pihak Aldy Maldini untuk membuktikkan bahwa dirinya tidak ingin mencari popularitas semata.
Si fans menuliskan kalimat menohok dalam unggahan berlatar hitam. Menurutnya, ada seorang artis yang tilap uang fans.
“Nilep duit fans enak yaaa. Centang biru lag sepi job,” ungkap si akun tersebut seperti dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Jumat (16/7/2021).
Namun, fans tersebut justru dinilai hanya ingin pansos dengan menuliskan kekecewaannya di Instagram Stories. Ia pun langsung mengklarifikasi dan mengatakan bahwa bukan hanya dirinya lah yang menjadi korban.
“Asli aku enggak cari nama ya, cuman kternyata yang jadi korban gak cuma aku. Ada juga yang ikut event follback sampai mereka rela buat di follback tapi enggak di follback Aldy. Mereka diam enggak berani speak up karena mikirnya Aldy lagi sibuk, tapi tiak malam aja sering live live gitu. Bahkan jam tiga subuh gitu kadang juga live,” ujarnya.
Lebih lanjut, si fans menunjukkan bukti chat dirinya dengan admin Aldy Maldini. Awalnya, fans ini masih memaklumi jika acara berbayar Rp100 ribu tersebut diundur karena admin eks CJR tersebut memberitahunya lebih dulu.
“Kita ada zoom tanggal 28 Juni tapi diundur, oke kita terima karena adminnya udah kasih kabar,” ungkapnya.
Admin Aldy kemudian menjanjikan fanmeeting tesebut akan digelar pada 1 Juli 2021. Namun di tanggal 1 Juli, ia tidak menerima kabar apapun, bahkan di tanggal 2 Juli, acara tersebut disebut tidak terlaksana tanpa adanya informasi yang jelas.
“Halo kak, gimana ya? Kok ngilang? Sudah transfer masa hari H enggak ada kepastian? Gimana ini? Uangnya hangus gitu? Asli ini ghosting, berarti Aldy nilep duit ya?,” tanya fans itu.
Di tanggal 4 Juli, si admin mengatakan kalau Aldy tidak enak badan. Ia berharap agar Aldy bisa segera beraktivitas kembali tanggal 15 Juli. Namun, fans ini sudah terlanjur kecewa dan meminta adminnya untuk mengembalikan uang yang sudah ia transfer.
Admin Aldy kemudian menyanggupi permintaan fans itu. “Mohon maaf bisa kirim rekening? Anda doang yang minta refund soalnya, hanya 100 ya, baik.”
Namun setelah lebih dari empat hari dijanjikan akan dikirim kembali uang sudah ia transfer, pihak Aldy tak kunjung mengembalikannya. Sehingga, si fans menyebut Aldy Maldini lah yang langsung menanggapinya. Menurut Aldy, dirinya sudah mentransfer uang tapi enggan memberikan bukti.
“Rumah lo listrik berapa per bulan biar gue bayarin 1 tahun. Kalau perlu rumah lo gue bayar sini. Bisa lo cek aja enggak?,” ungkap sosok yang disebut Aldy.
Si penggemar kemudian kembali meminta bukti transfer kepada pelantun Biar Aku yang Pergi tersebut. Aldy kemudian membalasnya dengan kata-kata menohok.
“Aku kemarin transfer ke sini harus pakai bukti foto. Masa Aldy kirim ke sini enggak pakai bukti foto sih,” ujar si fans.
“Enggak peduli lah,” jawab Aldy.
Sebelumnya, ada seorang fans yang mengaku nyaris jadi korban Aldy Maldini. Ia membeli tumbler Rp 150 ribu namun tak mendapatkan barang tersebut selama lebih dari satu tahun.
Sampai akhirnya fans ini terus menagih hingga mendapatkan uangnya kembali dari ibu Aldy Maldini.
Berita Terkait
-
Buntut Penggemar Dipukul Kenalannya, Jessi Pilih Hengkang dari Agensi
-
Tolak Tawaran Penggemar Minta Foto Hingga Berujung Penyerangan, Jessi Minta Maaf
-
Abaikan Penggemar yang Tengah Diserang, Rapper Jessi Meminta Maaf
-
Tiga Dekade, Tiga Kota: rumahsakit Gelar Tur Perjalanan 30 Tahun Merayakan Kabar Bahagia"
-
Justin Hubner Risih dengan Kelakuan Fans Indonesia: Semuanya Kacau
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Cooling System, Kapolsek Kandis Sosialisasi Pencegahan Perundungan ke Sekolah
-
PNM Kembali Buka Mekaar di 3T, Ibu-Ibu di Merauke Bisa Nikmati Pembiayaan Aman
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024