SuaraRiau.id - Klub sepakbola asal kota Pekanbaru, PSPS Riau dalam waktu dekat akan segera mengumumkan struktur manajemen baru, termasuk juga posisi pelatih kepala.
Hal ini menyusul diakuisisinya klub berjuluk Askar Bertuah oleh saudagar kaya asal Malaysia, Norizam Tukiman. Norizam sendiri juga merupakan pemilik klub sepakbola asal Malaysia, Kelantan FC.
Sementara isu kerjasama kepemilikan yang akan dilakukan oleh Youtuber Indonesia, Atta Halilintar kepada PSPS Riau sepertinya batal. Hal ini disebabkan Atta sudah mengumumkan klub barunya yaitu AHHA PS Pati.
Media Officer PSPS Riau, M Teza Taufik mengatakan, bahwa pengumuman struktur manajemen yang baru akan diumumkan oleh Presiden klub dalam waktu dekat.
"Sebelumnya saya izin berbicara atas nama manajemen lama. Karena saat ini manajemen baru belum diumumkan oleh Presiden klub yang baru. Persiapan PSPS sendiri sejauh yang saya tahu, bahwa dalam minggu-minggu ini akan diumumkan Manajemen PSPS Riau untuk 2021," kata Teza, Selasa (8/6/2021).
Lalu kemarin, dijelaskannya, juga sudah diputuskan posisi pelatih kepala oleh Presiden klub, Norizam Tukiman. Teza menyebut, hal itu terlihat di stories Instagram milik Presiden yang akunnya bernama zamsaham.
"Manajemen dan pelatih kepala akan diumumkan dalam beberapa hari ke depan di semua sosial media resmi PSPS," ungkapnya.
Teza mengakui, terkait dengan Atta Halilintar, sejauh ini memang ada ketertarikan dan komunikasi dengan PSPS.
"Untuk Atta memang ada ketertarikan dan komunikasi. Namun kemarin yang bersangkutan sudah mengumumkan klub barunya yaitu AHHA PS Pati. Jadi otomatis kerjasama atau kepemilikan Atta di PSPS tidak tersampaikan," jelasnya.
Maka demikian, PSPS Riau saat ini sedang fokus untuk memperkuat tim dan manajemen dalam menyongsong gelaran kompetisi.
Teza menyebut, setelah diumumkan manajemen 2021, barulah setelahnya akan dilakukan latihan perdana untuk menyongsong dilanjutkannya kompetisi Liga 1 dan Liga 2 Indonesia.
"Izin polri sudah keluar dan diberikan kepada PSSI dan PT LIB. Namun bentuk surat izin itu belum dikirim ke klub-klub liga 1 dan Liga 2," jelasnya.
Di samping itu, PSPS Riau juga sedang mengusahakan agar persiapan latihan digelar dalam pekan ini.
"Sembari pengurusan mess, operasional, izin satgas, dan lain-lainnya rampung," ungkap Teza.
Sebelumnya, PSPS Riau kini resmi punya pemilik baru. Klub yang sempat melalang buana di Liga 1 ini diketahui telah dibeli dan diambil alih oleh Norizam Tukiman.
Berita Terkait
-
Atta Halilintar Bicara Soal Isu Keluarganya Langgar Prokes di Malaysia
-
Setelah Marah-marah, Atta Halilintar Maafkan Penghina Ibunya dengan Syarat
-
Penghina Ibu Atta Halilintar Minta Maaf, Begini Reaksi Suami Aurel Hermansyah
-
Fix! PSPS Riau Diambil Alih Pengusaha Malaysia Pemilik Kelantan FC
-
PSPS Ditinggalkan Raja Isa, Kursi Pelatih Kepala Kosong
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 HP Snapdragon 680 Harga 2 Jutaan, Kamera Jernih dan RAM Besar
-
4 City Car Toyota Bekas untuk Wanita atau Orang Tua: Irit dan Bertenaga!
-
Make Up Artist asal Duri Tewas Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai
-
4 Mobil Kecil Suzuki Bekas untuk Harian Wanita, Serba Efisien dan Tangguh
-
3 Mobil Sedan Toyota untuk Wanita: Aman, Canggih dan Berkelas