SuaraRiau.id - Lampu colok merupakan salah satu tradisi unik saat akhir Ramadhan di beberapa walayah di Riau, termasuk Kabupaten Siak.
Tidak ada literatur rinci yang menjelaskan tradisi lampu colok tersebut.
Namun bagi warga Siak, mereka mengenal festival lampu colok sebagai bentuk tradisi di penghujung Ramadhan. Tradisi meriah yang harus dijaga sampai kapanpun.
Tradisi dengan memanfaatkan susunan lampu yang terbuat dari botol bekas yang diisi minyak yang beragam bentuk. Mulai dari Asma Allah hingga bentuk masjid yang indah.
Lampu colok sendiri merupakan susunan ratusan hingga ribuan lampu semprong atau lampu minyak yang terbuat dari kaleng atau botol bekas.
Lampu itu disusun pada menara yang terbuat dari kayu. Tinggi dan lebarnya mencapai puluhan meter.
Lampu colok biasanya mulai ditampilkan pada malam 27 Ramadhan hingga malam takbiran Idul Fitri.
Pemuda Karang Taruna Kampung Sabak Permai, Kecamatan Sabak Auh salah satu yang selalu menyambut lampu colok tersebut.
Mereka secara sukarela bergotong royong mendirikan menara selama bulan Ramadhan. Setiap malam usai salat Tarawih, mereka bekerja keras mendirikan menara, membuat ribuan lampu semprong dan membentuk pola.
Iswanto Ketua Karang Taruna Sabak Permai, pemuda desa yang memimpin rekan-rekannya mendirikan lampu colok itu kepada SuaraRiau.id mengatakan dirinya dan belasan pemuda bahkan telah bekerja sebelum Ramadan tiba.
"Sejak sebelum Ramadan kami semua bergotong royong mendirikan menara untuk lampu colok ini," kata Iswanto.
Tahun ini, katanya, mereka membuat desain lampu colok hanya sederhana saja karena situasi pandemi covid-19.
Dijelaskannya, Ia bersama rekan-rekannya juga tak ingin membuat kerumunan yang nantinya bisa memicu lonjakan penyebaran Covid-19.
Untuk membuat lampu colok yang megah dibutuhkan ribuan lampu lampu semprong dengan pola yang telah ditentukan.
"Ini gambar masjid. Bentuk bangunan masjid lengkap," ujarnya.
Berita Terkait
-
Lampu Colok Bentuk KRI Nanggala 402 untuk Kenang Kru yang Gugur
-
Indahnya Lampu Colok, Tradisi Malam 27 Ramadhan Masyarakat Bengkalis
-
Festival Lampu Colok di Pekanbaru
-
Suasana Sholat Jumat Terakhir Bulan Ramadhan di Masjid Istiqlal
-
Tak Lapuk Dimakan Usia, Mimbar 300 Tahun Jadi Saksi Syiar Islam di Siak
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel
-
4 Mobil Toyota Bekas dengan Captain Seat, Kemewahan Menyamai Alphard
-
6 Mobil Bekas Selain Alphard yang Menawarkan Captain Seat Terbaik