SuaraRiau.id - Kabar adanya mobil Gran Max membawa uang miliaran disetop polisi menggegerkan media sosial. Uang miliaran rupiah tersebut hanya ditutup terpal.
Kejadian itu ditemukan polisi di Exit Tol Ngawi, pada Jumat (20/4/2021), ketika tengah melakukan razia penyekatan arus mudik.
Setelah diamankan, Gran Max itu kemudian baru diketahui kalau tengah mengangkut uang sebanyak Rp 2,1 miliar yang ditaruh di bagasi belakang.
Dalam video amatir rekaman seorang petugas, pengemudi mengaku hanya sebagai pengantar uang tersebut ke Magetan, Jawa Timur.
Menariknya, uang yang dibawa Gran Max bukanlah pecahan besar saja. Melainkan ada pecahan uang kecil, seperti Rp 5 ribu, Rp 10 ribu, Rp 20 ribu, Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu.
Uang itu dibungkus rapi dengan plastik, dan kemudian ditutup terpal.
Polisi sempat curiga lantaran ketika pemeriksaan, sopir Gran Max itu tidak dilengkapi dengan dokumen ataupun surat terkait uang sebanyak Rp 2,1 miliar yang ada di bagasi mobil.
Sopir Gran Max mengaku dirinya hanya sekadar bertugas mengantar uang tersebut atas perintah majikan.
Menurut sang sopir, uang itu adalah kepunyaan majikannya yang hendak dibawa dari Bandung, Jawa Barat, ke Magetan, Jawa Timur.
Sementara itu, Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya mengakui, pihaknya sempat mengamankan kendaraan Gran Max berkelir silver. Ketika dicegat dan melakukan pemeriksaan identitas, sang sopir sempat dicurigai.
Dari tanya jawab dengan pengemudi yang menolak diungkap identitasnya itu, uang tersebut dibawa dari Bandung untuk diantarkan ke Magetan.
“Setelah didalami berikut pelacakan yang dilakukan Polres Ngawi dipastikan uang tersebut tidak mengindikasikan adanya unsur pidana,” jelas Kapolres Ngawi, AKBP I Wayan Winaya dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Senin (3/5/2021).
Setelah ada kejelasan identitas dari uang Rp 2,1 miliar tersebut, polisi kemudian melakukan pengawalan ke tujuan pengiriman.
“Ini adalah salah satu bentuk pengawalan yang kita berikan untuk menjamin adanya rasa aman dalam perjalanan,” kata dia.
Berita Terkait
-
Daihatsu Catatkan Penjualan Positif Sepanjang Oktober, Sigra Masih Mendominasi
-
Subaru Kenalkan Chiffon Try: Semurah Daihatsu Gran Max, Tampang Cakep bak Alphard Mini
-
Daihatsu Lakukan Recall, Gran Max Jadi yang Terdampak
-
Daihatsu Terbukti Curangi Hasil Sertifikasi Uji Tabrak Gran Max
-
Daihatsu Catat Penjualan Ritel 76 Ribu Unit, Sigra Masih Mendominasi
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir
-
Kapolres Siak Sampaikan Pesan Pilkada Damai di Gereja HKBP Zamrud-Dayun
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja