SuaraRiau.id - Intan Ratna Juwita, istri Mael Lee tiba-tiba mengunggah foto dirinya sedang berjualan kelapa muda. Unggahan di Instagram tersebut diduga untuk menyindir suaminya.
Dalam postingan itu, Intan Ratna Juwita menuliskan di fotonya bahwa dirinya belum bercerai namun sudah tak diberi nafkah. Lalu ia pun berjualan kelapa muda.
"aku gak malu kok, yang mau beli silahkan datang ke condet ya.. aku jual baju2 sale jg," tulis akun Instagram Intan Ratna Juwita dikutip pada Kamis (29/4/2021).
Intan Ratna Juwita mengungkapkan bahwa dirinya percaya rezeki dari Tuhan dan tetap semangat menjalani hidup.
"Selagi rejeki itu dari tuhan kita tidak usah khawatir , yg penting tetap semangat melanjutkan hidup," katanya lagi.
Pesan ini diduga ditujukan kepada Mael Lee yang batal cerai di Pengadilan Agama Pekanbaru, Senin, 29 Maret 2021 lalu.
Unggahan Intan tersebut lantas diserbu netizen, banyak yang menyemangati Intan dan ada juga yang menganggap bahwa Intan sedang pansos atau cari perhatian. Bahkan ada yang menganggap sebuah setingan.
Mengutip Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, gugatan yang dilayangkan Maell Lee, ditolak Pengadilan Agama Pekanbaru yang membuatnya batal bercerai dengan Intan meski membawa 11 pengacara dalam sidang perceraiannya.
Sebelumnya, Intan Ratna Juwita sampai menangis tersedu-sedu di kanal YouTube artis Melaney Ricardo supaya jangan diceraikan suaminya.
Dalam video itu, Intan curhat bahwa dirinya ingin berubah dan ingin memperbaiki hubungan rumah tangga mereka yang mulai retak.
Namun, setelah vonis hakim Pengadilan Agama Pekanbaru menolak gugatan cerai Maell Lee, Intan Ratna Juwita seakan percaya diri dan menantang Maell dengan gugatan selanjutnya.
"Biarpun ditolak, saya tunggu gugatan berikutnya, karena saya pribadi sudah capek berjuang, waktu, pikiran, tenaga, materi tiap minggu harus bolak-balik keluar kota, dan kerjaan banyak terbengkalai. Sekarangsaya siap cerai, ditunggu gugatannya kembali," tegas Intan yang berfoto dengan pengacara di Instagram resmi @intanratnajuwitaa pada Senin (29/3/2021).
Berita Terkait
-
Cerita Ramadhan di Lapas Perempuan Pekanbaru, Tadarus Ditemani Foto Bayi
-
Tak Hanya Beri Mahar Emas, UAS Hadiahi Fatimah Pondok Pesantren di Riau
-
Emosional, Ayu Dewi Ngaku Sakit Hati sama Ucapan Melaney Ricardo
-
Diceraikan, Intan Ratna Juwita Beri Pesan Mendalam ke Mael Lee
-
Belum Setahun Nikah, Mael Lee Gugat Cerai Istri di PA Pekanbaru
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Ahmad Doli Kurnia Jadi Plt Ketua Golkar Riau Gantikan Syamsuar
-
Buyback Saham Jadi Langkah Strategis BRI Perkuat Kepercayaan Investor dan Dukung SDM Perseroan
-
6 Mobil Bekas Kabin Luas di Bawah 100 Juta, Pas buat Pemula atau Keluarga Muda
-
Dermaga 1 Pelabuhan Roro Bengkalis Ditutup hingga 15 Desember 2025
-
6 Mobil Bekas 70 Jutaan Rekomendasi Terbaik untuk Anak Muda dan Wanita Karier