SuaraRiau.id - Tak terasa, bulan Ramadhan sudah memasuki hari ke-11 pada Jumat (23/4/2021). Masih sama seperti tahun lalu, tahun ini umat Islam masih melaksanakan ibadah di tengah pandemi Covid-19.
Namun, tak menyurutkan umat Islam untuk menyempurnakan ibadah bulan suci Ramadhan.
Dalam berpuasa, bagi umat Islam memiliki waktu-waktu tertentu yang wajib diperhatikan, yakni mulai dari sahur, di mana menjadi waktu bersantap sebelum menjalankan puasa.
Kemudian waktu subuh, yakni dimulainya berpuasa dan tentunya magrib yang menjadi waktu berbuka puasa.
Bagi umat muslim, sangat penting untuk memperhatikan jadwal subuh dan magrib agar puasa memenuhi syarat dan kewajiban sesuai dengan anjuran syariat.
Setiap wilayah di seluruh Indonesia memiliki jadwal imsakiyah dan buka puasa yang berbeda.
Berikut jadwal buka puasa Pekanbaru dan beberapa kota di sekitarnya pada Jumat (23/4/2021) atau hari ke-11 Ramadhan 1442 H di Kota Pekanbaru,
- Ashar: Pukul 15.32 WIB
- Maghrib: Pukul 18.19 WIB
- Isya: Pukul 19.28 WIB
Sementara untuk beberapa Kabupaten/Kota di sekitar Kota Pekanbaru ada beberapa perbedaan waktu dalam hitungan menit, berikut rinciannya;
Kabupaten Kampar +1 menit, Kabupaten Siak -3 menit, Kabupaten Bengkalis -1 menit, Kabupaten Pelalawan -2 menit, Kabupaten Kuantan Singingi +1 menit, Kabupaten LimapuluhKota +4 menit, Kabupaten Rokan Hulu +3 menit, Kabupaten Dumai -1 menit, Kotamadya Payakumbuh +4 menit, Kabupaten Sawahlunto Sijunjung +3 menit, Kabupaten Kepulauan Meranti -5 menit, Kabupaten Tanah Datar +5 menit, Kotamadya Sawahlunto +4 menit, dan Kabupaten Indragiri Hulu -2 menit.
Jika masih bingung menu buka puasa, boleh dicoba membuat kolak dengan cita rasa unik dan berbeda yaitu kolak nangka dan jagung seperti resep yang dibagikan oleh akun Instagram @meilany.anggraeni berikut ini:
Bahan-bahan:
- 250 gram jagung manis, pipil
- 4 buah nangka, buang biji dan potong
- 65 ml santan instan
- 500 ml air
- Sesuai selera gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Sejumput vanili
- 2 lembar daun pandan
Cara membuat:
- Siapkan bahan. Kemudian cuci bersih.
- Masukkan santan, air, gula dan garam ke panci lalu masak hingga sedikit mendidih.
- Tambahkan jagung dan nangka. Lalu masukkan vanili dan daun pandan. Masak lagi hingga mendidih.
- Koreksi rasa, aduk dan kemudian sajikan panas atau dingin.
Jumlah: 1 porsi, dengan lama pengerjaan sekitar 30 menit
Kolak Nangka dan Jagung siap disajikan untuk menu buka puasa seluruh keluarga.
Berita Terkait
-
Terungkap Gaya Hidup Anak Terdakwa Korupsi, Mobil Mewah hingga Rekening Ratusan Juta
-
Jadwal Buka Puasa Pontianak dan Sunah-Sunah Berbuka Puasa
-
Waktu Terbaik Baca Doa Buka Puasa, Insya Allah Dikabulkan
-
Lawan Dehidrasi! 4 Ide Menu Buka Puasa untuk Kembalikan Cairan Tubuh
-
Doa dan Amalan di Bulan Ramadhan Agar Cepat Punya Anak Sholeh dan Sholehah
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Silsilah Bodong Pemain Naturalisasi Malaysia Dibongkar FIFA! Ini Daftar Lengkapnya
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
Terkini
-
7 Prompt Gemini AI Foto Sendiri dengan Mobil Sport sebagai Latarnya
-
5 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Keluarga di Ruang Tamu
-
Harga Emas Antam Meroket Lagi, Tembus Rp2,284 Juta per Gram
-
Puluhan Tenaga Honorer di Pemprov Riau Terancam Dirumahkan
-
Langsung Cair, Cuan 5 Link DANA Kaget Terbaru Senilai Rp305 Ribu