SuaraRiau.id - Ayah Citra Kirana meninggal dunia pada Rabu (21/4/2021). Jenazah Iwan Siregar kini sudah disemayamkan di Bandung.
Saat ayahnya meninggal, ibu satu anak tersebut sedang berada di Jakarta. Kata Citra, dirinya dan Rezky Aditya baru saja pulang dari Bandung pada 19 April 2021 kemarin.
Citra Kirana bersama suaminya, Rezky Aditya memberikan keterangan terkait meninggalnya sang ayah di kanal YouTube Intens Investigasi.
Citra Kirana menjelaskan kalau almarhum sempat dirawat di rumah sakit karena sesak napas beberapa waktu terakhir.
Namun, sang ayah maksa ingin pulang waktu dini hari hingga menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 19.00 WIB.
“Terakhir tuh sempat masuk rumah sakit juga karena udah sesak jadi kita bawa ke rumah sakit. Sampai akhirnya di rumah sakit papa sendiri yang minta pulang ‘pengin pulang aja, pengin pulang aja’ maksa pengin pulang itu jam 12 malem, aku diceritain kakakku, papa maksa pulang. Sampai akhirnya jam 7 malam papa udah enggak ada napasnya.” ungkap Citra Kirana dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com pada Kamis (22/4/2021).
Citra pun menceritakan sang ayah sebelum menghembuskan napas terakhir. Ayahnya, kata Citra, sudah bertemu dengan keempat buah hatinya.
Sang ayah begitu menyenangkan di saat terakhir masa hidupnya. Mengenang hal itu, Citra tak kuasa menahan tangisnya.
“Untuk terakhir kalinya sih semua anak-anaknya udah sempat kumpul waktu papa masuk rumah sakit. Papa bilang ‘senang kalian datang’ akhir-akhir sih papa menyenangkan banget, lucu banget, ketawa-ketawa terus, benar benar ngehibur kita banget terakhir kali,” tutur CItra.
Memang saat tiga bulan terakhir, Citra menjelaskan kalau ayahnya makan lewat selang. Terakhir kali, almarhum ingin makan bareng dengan anak-anaknya.
“Karena kan papa memang udah tiga bulan papa makannya lewat selang, terakhir ngomong sama kita, papa pengin banget diajakin makan. Ya kita bercanda-bercanda sama papa,” ucapnya.
Untuk keinginan yang belum tercapai semasa hidupnya, mendiang Iwan diceritakan Citra sudah menyelesaikan tugasnya sebagai seorang ayah.
“Alhamdulillah papa udah nikahin keempat anaknya, udah ada cucu cucunya juga, jadi aku rasa tugas papa udah selesai juga. Dan papa udah enggak nahan sakit lagi ya, memang sudah yang terbaik aja, Insya Allah ikhlas,” ujar Citra Kirana.
Berita Terkait
-
Thariq Halilintar hingga Rezky Aditya Siap Unjuk Gigi di Celebrity Padel Competition 2025
-
Air Mata di Ujung Sajadah 2: Citra Kirana Dihadapkan pada Cinta dan Kehilangan Seorang Anak
-
Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah 2, Perebutan Hak Asuh Baskara Makin Pelik
-
Jadi Pemain Baru di Air Mata di Ujung Sajadah 2, Daffa Wardhana Akui Deg-degan
-
Kenang Rasa Kehilangan Suami di 'Air Mata di Ujung Sajadah 2', Citra Kirana: Amit-Amit!
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
3 Moisturizer Wardah untuk Cerahkan Kulit, Atasi Kulit Kusam dan Jerawat
-
PSPS Pekanbaru vs Persekat Tegal Segera Berlaga, Tiket Sudah Bisa Dipesan
-
821 Orang Melamar Jadi Kepala Sekolah SMA/SMK di Riau
-
5 ASN di Pelalawan Terlibat Mafia Pupuk Subsidi
-
5 Skincare Wardah Mengandung Niacinamide, Efektif Melindungi Kulit