SuaraRiau.id - Sule baru-baru ini terlihat emosi ketika disebut raja selingkuh oleh salah satu warganet di tengah kisruh rumah tangganya dengan Nathalie Holscher.
Pernyataan itu dilontarkan Sule saat melakukan siaran langsung di kanal YouTube-nya, Sule Channel.
Kala itu, Sule sedang membangunkan anak-anaknya untuk sahur. Sule tidak ditemani istrinya, Nathalie Holscher.
Dalam siaran langsung itu, netizen yang menontonnya memberikan berbagai pendapat dalam kolom komentar.
Namun ada saja yang masih nyinyir dan mengungkit tentang retaknya rumah tangga Sule. Salah satunya ada netizen yang menyebut kalau Sule adalah raja selingkuh.
“Raja selingkuh,” kata akun netizen dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com pada Rabu (21/4/2021).
Menanggapi ocehan netizen, Sule tak tinggal diam. Ia langsung emosi menanggapi pernyataan itu.
Kata Sule, apa yang disebutkan oleh netizen itu adalah fitnah.
“Ayah Alfian hati-hati kamu ya berbicara ya, fitnah itu, fitnah hati-hati. Nanti tidak terbukti kamu malu,” ujar Sule.
Salah satu rekan Sule, Anton juga ikut berkomentar saat ada netizen yang menuding macam-macam terhadap Sule. Anton mengancam akan melacak si pemilik akun tadi.
“Nanti ada itu aja emailnya saja,” ujar Anton.
“Namanya siapa tadi, Alfian ya, ok, awas nanti malu, kamu malu,” ujar Sule.
Selain itu, dia juga membandingkan tindakan Raffi Ahmad terhadap hatersnya.
“Kayak yang ngebully si Raffi, udah dapat langsung ampun ampunan minta maaf, sebelumnya wah bikin hoax,” ujarnya.
Namun, Sule menyuruh kawannya tersebut untuk membiarkan netizen tersebut.
Berita Terkait
-
Sule Disebut Ingin Menikah Lagi dengan DJ, Mahalini Refleks Nyebut!
-
Reaksi Spontan Mahalini saat Dengar Sule Ingin Nikah dengan DJ Lagi: Astaghfirullahalazim!
-
Sempat Dihujat dan Dinilai Tak Sopan Sebagai Menantu, Mahalini Bongkar Hubungan Aslinya dengan Sule
-
Profil Richard Refanov, Atlet Berprestasi yang Diduga Pacar Baru Nathalie Holscher
-
Diincar AC Milan, Jay Idzes Bersaing dengan 3 Nama Termasuk Rekan Setimnya Sendiri
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Kakak Beradik asal Sumbar Meninggal usai Terlindas Truk di Kampar
-
Klaim Air Sinkhole di Sumbar Bisa Menyembuhkan, Ternyata Mengandung Bakteri E-Coli
-
5 HP Snapdragon 680 Harga 2 Jutaan, Kamera Jernih dan RAM Besar
-
4 City Car Toyota Bekas untuk Wanita atau Orang Tua: Irit dan Bertenaga!
-
Make Up Artist asal Duri Tewas Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai