SuaraRiau.id - Pemungutan Suara Ulang (PSU) Indragiri Hulu telah selesai pada Selasa (20/4/2021). Meski berhasil meraih suara signifikan dibandingkan pada pemilihan lalu, Rizal-Yogi gagal menyusul raihan suara Rezita-Junaidi.
Raihan 198 suara menambah perolehan suara paslon 05 tersebut dari 50.034 menjadi 50.232.
Sementara itu pasangan 02 yang sebelumnya secara matematis hanya membutuhkan 11 suara untuk menang ternyata berhasil meraih 93 suara. Ini menambah perolehan suara dari 50.319 menjadi 50.412.
Dengan ini selisih keduanya menjadi 180 suara yang pada hitungan sebelum PSU berselisih 285 suara.
Secara keseluruhan hasil PSU ini menunjukkan paslon 01, Nurhadi-Toni Sutianto (Nurani) meraih 1 suara, Paslon 02, Rezita Meylani Yopi -Junaidi Rachmat (Rajut) 93 suara.
Sedangkan Paslon 03, Siti Aisyah-Agus Rianto (Syi'ar) 1 suara,Paslon 04 Wahyu Adi-Supriati (BWS) 1 suara, dan paslon 05 Rizal Zamzami-Yoghi Susilo (Ridho) 198. suara.
Sementara 1 suara tidak sah.
Mengutip Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, seperti yang sudah diprediksi sebelumnya pasangan Rezita Meilani Yopie dan Junaidi Rahmat dipastikan menang dan menjadi Bupati-Wakil Bupati Indragiri Hulu 2021-2025.
Dengan hasil ini tidak ada perubahan dibandingkan hasil Pilkada lalu dimana Rezita Meylani tetap memenangkan Pilkada dan akan menggantikan suaminya, Yopie sebagai Bupati Indragiri Hulu.
Penghitingan PSU itu disiarkan langsung di akun Youtube Diskominfo Kabupaten Indragiri Hulu yang menyiarkan proses hitung cepat di TPS 03 Desa Ringin, Kecamatan Batang Gangsal tersebut.
Berita Terkait
-
Gubernur Bengkulu Jadi Tersangka, KPK Sebut Rohidin Mersyah Palak Kepala Dinas Untuk Dana Pilkada
-
Kebagusan Jadi Lokasi Megawati dan Keluarga Untuk Mencoblos di Pilkada Jakarta
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Politisi PDIP: Dukungan Anak Abah dan Ahokers Untuk Pram-Rano Bikin Demokrasi Sejuk
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya