Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Kamis, 15 April 2021 | 17:16 WIB
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah bulan madu ke Bali menggunakan pesawat jet pribadi. [Instagram]

SuaraRiau.id - Ade Armando dalam videonya menyinggung sejumlah artis atau publik figur yang kerap menunjukkan kekayaannya kepada khalayak.

Nama sepasang pengantin baru, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah pun turut dibawa-bawa oleh Ade Armando.

Ade Armando menyebut soal barang-barang milik Atta dan Aurel yang bernilai fantastis, seperti tas Hermes seharga Rp 235 juta hingga pesawat pribadi untuk bulan madu.

Pembahasan konten pamer harta juga merembet ke Deddy Corbuzier. Ia baru-baru ini juga membuat sebuah video, menyikapi ramainya pembahasan soal konten pamer kekayaan ini.

Atta Halilintar, yang namanya dan tindakannya disebut sebagai artis pamer kekayaan dalam video Ade Armando, akhirnya buka suara.

Dalam unggahannya di Instagram, Atta membagikan potret saat ia sedang berdua bermesraan bersama sang istri, Aurel Hermansyah.

Atta, dalam caption unggahannya, nampak heran mengapa yang disorot hanya ketika ia menggunakan pesawat pribadi saat ingin bulan madu. Menurutnya yang digunakannya untuk membahagiakan istri sendiri.

“WHY ALWAYS ME!!? Pamer!? Nyenggol istri saya?! 100 video perjalanan cintaku menuju halal menuju hubungan yang diridhoi Allah. Disaat banyak pasangan berpisah. Banyak yang menunda-nunda pernikahan. Yang dibahas 1 video naik jet untuk honeymoon bahagiain istri,” tulis Atta dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Kamis (15/4/2021).

Atta pun menjabarkan sederet konten videonya yang lain, yang tak disorot. Ia masih nampak kesal mengapa hanya video yang terkait unsur kemewahan dan kekayaan yang disorot dan kemudian dipersoalkan.

Padahal, menurutnya, ada konten lain yang tak pamer, bahkan jauh dari kesan kemewahan dan kekayaan, serta konten inspiratif.

“1000 video naik bajaj, naik angkot, naik sampan, perjalanan hidup, bikin film, bikin musik, bikin buku, bikin usaha, buka lapangan kerja yang banyak, perjuangan hidup, motivasi hidup, peduli sesama, perjuangan hidup halal yang diridhoi Allah, vlog sahur, buka, taraweh, ibadah sama istri. Dibahas kah?!!” tulisnya lagi.

“Yang sering dibahas beberapa video naik Lamborghini, Ferrari,” sambungnya sambil membubuhkan emoji tertawa.

Ia kemudian menyinggung soal Aurel yang juga turut dipersoalkan hanya karena memakai tas Hermes berharga ratusan juta.

Menurut Atta, padahal di luar sana banyak sekali orang yang memakai tas dari merek tersebut. Ia pun heran mengapa istrinya disebut pamer ketika memakai tas tersebut.

“Jutaan Orang make Tas Hermes. Ribuan artis pake tas ini kenapa istri saya yang dibilang pamer?!!!”

Lebih jauh, Atta Halilintar pun membuat sebuah pengandaian dalam tulisannya. Sejumlah hal yang dipersoalkan pun disinggung Atta.

“Gimana kalau saya ceritain naik jet ga bayar, ditawarkan atau di-endorse?? Gimana kalau saya ceritakan ga semua mobil yang saya pakai harus beli. (pernah tau endorse? Atau orang minjamkan? Atau dealing brand?). Gimana kalau Hermes itu hadiah tanda kasih sayang dari keluarganya? Dari ibu kandungnya? Dari suaminya? = Gaboleh dipake? Hermes hadiah dari suami buat nyenengin istri gaboleh?” tulis Atta Halilintar.

Atta pun memprotes orang-orang yang sibuk mencampuri urusan kehidupan orang lain tanpa tahu cerita sebenarnya.

“Sungguh komedi orang yang mencampuri hidup orang tanpa tau ceritanya.” sebut Atta.

Diakui Atta, luapan kekesalannya itu dituliskan karena ia sudah menjadi seorang suami dan calon ayah.”Jarang mau nulis gini tapi kalau udah jadi suami dan calon ayah beda aja hawanya,” katanya.

Di penghujung tulisannya, Atta mengatkan bahwa saat ini yang terpenting baginya adalah fokus hidup bahagia, mencari rezeki yang halal dan berharap memiliki momongan dengan segera.

“Yang Penting sekarang fokus hidup bahagia sama istri. Kerja yang halal, hidup yang halal, makan makanan halal dan semoga segera punya baby,” terang Atta.

Load More