SuaraRiau.id - Laga catur Dewa Kipas alias Dadang Subur vs GM Irene Sukandar menjadi perhatian banyak kalangan. Pertandingan yang berlangsung pada Senin (22/3/2021) itu ditayangkan live di kanal YouTube Deddy Corbuzier tersebut.
GM Irene pun menang mutlak dalam pertandingan tersebut. Selama tiga babak berlalu, GM Irene menyapu bersih kemenangan dan menang telak 3-0.
Duel GM Irene vs Dewa Kipas inipun kemudian berhasil mencetak rekor. Tak hanya itu, laga catur tersebut juga berhasil mencuri perhatian Federasi Catur Dunia atau FIDE.
Lewat akun Twitter resminya, FIDE turut mempromosikan pertandingan yang dilangsungkan di kanal Youtube Deddy Corbuzier mulai sekitar pukul 15.00 WIB tersebut.
"Tayangan langsung pertandingan catur persahabatan antara Dewa Kipas dan Irene Sukandar puncaknya disaksikan 1.250.000 penonton," tulis organisasi yang bermarkas di Lausanne, Swiss tersebut.
Dalam cuitannya, FIDE juga mengunggah tautan Youtube tempat laga itu ditayangkan. Tak lupa FIDE juga memperkenalkan Deddy Corbuzier sebagai presenter, aktor, dan youtuber kondang Indonesia.
"GM Sutanto Megaranto dan WIM Chelsie Monica menjadi komentator pertandingan," lanjut FIDE.
Rentetan cuitan FIDE itu sendiri disambut meriah oleh warganet. Sampai berita ini ditayangkan cuitan FIDE itu telah disukai lebih dari 3000 kali, di-retweet hingga 1600 kali, dan mendulang ratusan komentar.
"Tentu saja saya akan menyemangati alumni @websteru @irene_sukandar! Go Irene!" tulis juara catur dunia Susan Polgar yang berkewarganegaraan Amerika Serikat dan Hongaria.
"The power of Om @corbuzier," cuit peneliti media sosial Ismail Fahmi.
Untuk diketahui, pertandingan antara GM Irene vs Dewa Kipas ini bemula dari Dadang Subur alias Dewa Kipas yang diblokir oleh Chess.com usai memenangkan pertandingan dengan International Master, Levy Rozman yang memiliki akun GothamChess.
Usai akun Dewa Kipas diblokir, sang anak, Ali Akbar mengangkat cerita ini ke dunia maya dan kemudian menjadi viral. Setelah viral di Tanah Air, akun GothamChess kemudian mendapat serangan dari warganet Indonesia.
Selanjutnya, keduanya kemudian memutuskan untuk berdamai dan menurunkan unggahan mereka masing-masing terkait masalah tersebut.
Lebih lanjut, Dadang Subur dan anaknya diundang ke podcast Deddy Corbuzier dan menceritakan kronologi kejadian versi mereka. Konten tersebut lantas menuai reaksi dari GM Irene Sukandar.
GM Irene kemudian melayangkan surat terbuka kepada Deddy Corbuzier dan meminta agar ia juga dihadirkan ke konten podcast Deddy, untuk memberikan tanggapan terkait Dewa Kipas yang dinilai mencoreng citra positif catur Indonesia.
Akhirnya, Irene pun diundang. Tak cuma dia, Levy Rozman juga hadir secara virtual di konten tersebut.
Setelah video itu tayang, ternyata ada ucapan GM Irene yang dinilai menyinggung Dadang Subur. Kemudian Dewa Kipas kemudian menantang GM Irene.
Berita Terkait
-
Buka-bukaan! Budi Arie Setiadi Bongkar Borok Judi Online di Kominfo
-
Budi Arie Ngaku Sudah Tahu Pemilik Fufufafa, Janji Ungkap di Podcast Deddy Corbuzier
-
Telanjang Dada Rayakan Ulang Tahun Ibu Sambung, Sikap Azka Corbuzier Tuai Sorotan
-
5 Poin Isi Surat Anak Ivan Sugianto usai Ayah Ditangkap, Deddy Corbuzier sampai Ketawa
-
Momen Deddy Corbuzier Cecar Budi Arie Soal Fufufafa: Yang Jelas Bukan Gibran!
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu