SuaraRiau.id - Selebritas Aura Kasih akhirnya mengungkapkan berterus terang perihal permasalahan rumah tangganya. Padahal, ia baru saja menggugat cerai suaminya Eryck Amaral bule asal Brasil.
Aura Kasih mengaku sudah memastikan dirinya dan Eryck sudah berpisah resmi secara agama.
Selain itu, dalam wawancara di kanal Youtube Dapur Bincang Online, Aura membeberkan salah satu penyebab dirinya bercerai dari Eryck yaitu soal masalah keuangan. Diakuinya, Eryck kerap berkecil hati lantaran penghasilannya lebih kecil dibanding Aura.
“Mantan suamiku punya rasa seperti intimidasi sosial padahal kita gak ngapa-ngapain. Dia ngerasa istri gue pendapatannya lebih tinggi gue enggak, gue kok ngerasa gak melakukan apa-apa,” ujarnya dilansir laman Youtube Bincang Dapur Online pada Minggu 14 Maret 2021, dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com.
Lebih lanjut, Aura Kasih juga mengatakan bahwa mantan suaminya itu punya kecenderungan mudah berkecil hati.
"Setiap orang punya tipe yang berbeda. Ada juga yang tipe semangat mau berusaha menyamakan dengan istrinya. Ada juga yang tipenya memilih pergi. Padahal kita (Aura dan Eryck) bisa sama-sama aku bisa support suami,” ujar penyanyi cantik tersebut.
Aura juga menduga penyebab suaminya tak betah di Jakarta salah satunya karena merasa terintimidasi dengan karier Aura.
“Dia insecure (khawatir) ada intimidasi sosial. Apalagi aku orang entertaiment, aku mengerjakan apapun dia juga lihat. makannya aku rasa dia terintimidasi padahal aku gak ngapa-ngapain.” terang Aura.
Tak hanya itu, Aura juga menganggap bahwa salah satu pemicu mindernya suaminya adalah persoalan gaya hidup.
“Dia kerja tapi ngerasa penghasilannya jauh dari aku. Jadi yang selalu bikin dia ngerasa kurang adalah lifestyle. Dia dateng setelah aku punya rumah, punya ini itu, tas segala macem,” sebutnya.
Padahal di sisi lain Aura mengaku tidak peduli apakan jodohnya dari orang berada atau tidak.
“Sebenernya perempuan kalau punya karier, itu gak akan mikir cowoknya harus tajir apa enggak.” katanya.
“Kalau aku pribadi, tajir tapi dia bego mah gabisa kerja sebenernya kita juga yang kerja, nanti duitnya habis." sambungnya.
Sementara itu di sisi lain, publik menduga hubungan jarak jauh atau Long Distance Relationship (LDR) menjadi alasan Aura dan sang suami bercerai. Namun hal itu tidaklah tepat.
“Bukan karena LDR, dia tuh (Eryck) orangnya gak sabaran. Dia masih muda belum punya pengalaman pahit. Dia dapat masalah sedikit stres, pengennya cabut aja.” ungkap Aura.
Itu sebabnya, kala sang suami berangkat ke Thailand, Aura merasa lebih baik hubungan pernikahannya disudahi.
Apalagi ia mengaku keduanya sudah punya hubungan yang tidak nyambung. Hal itu terbukti. Eryck tak pernah menanyakan kabar anaknya, juga tidak memberi nafkah.
“Aku ngerasa sendirian, fight sendiri. Aku gak dikasih nafkah, sendirian ngapain. Akhirnya aku memilih cerai, aku gak mau menutup posibility di hidup aku, siapa tahu ada yang mau deket lagi. jodoh baru.” ujar mantan kekasih mendiang Glenn Fredly itu.
“Takutnya (jika belum bercerai) nanti aku kemana-mana digosipin. Aku gak mau jadi fitnah,” lanjut Aura Kasih.
Berita Terkait
-
Penampilan Baru Aura Kasih Disebut Mirip Lucinta Luna
-
Unggahannya Dibagikan Ulang Bruno Mars, Mutia Ayu Tak Bisa Tidur
-
Kini Akur Lagi dengan Mantan Suami, Aura Kasih Tak Harapkan Nafkah dari Eryck Amaral
-
Eryck Amaral Kembali ke Indonesia, Aura Kasih: Demi Kebaikan Anak
-
Eryck Amaral Pulang ke Indonesia Setelah Sekian Lama, Aura Kasih Bahas Kemungkinan Rujuk
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan