3. Pantai Purnama
Jika Anda berkunjung ke Dumai, maka tak lengkap rasanya jika tidak mengunjugi pantai purnama. Pantai ini bisa menjadi pilihan yang aman untuk Anda yang tidak ingin mengambil risiko dengan mencoba berkunjung ke tempat wisata baru yang belum tentu indah. Pantai yang satu ini menawarkan banyak pesona yang seolah tak ada habisnya.
Ketika menjelang sore di saat matahari mulai tenggelam, pantai ini memancarkan kecantikan yang luar biasa. Untuk Anda yang ingin merasakan ketenangan maka mengunjungi pantai purnama juga tidak ada salahnya. Suara deburan ombak dan pemandangan pantai yang cantik mampu untuk menghipnotis anda.
4. Taman Bukit Gelanggang
Taman bukit gelanggang cocok sekali untuk Anda yang sedang malas pergi jauh dan hanya ingin bersantai. Taman bukit gelanggang sendiri cukup banyak dikelilingi pohon sehingga akan merasa nyaman ketika bersantai.
Di sini juga disediakan fasilitas dan sarana olahraga. Wisata yang satu ini cocok bagi Anda yang ingin menikmati suasana di sore hari. Anda bisa duduk sembari melihat keindahan taman dan sesekali mengambil foto dengan pose yang bagus.
Anda juga bisa mengakses internet secara gratis karena di taman bukit gelanggang terdapat jaringan wifi yang secara bebas digunakan oleh siapapun.
5. Pantai Teluk Makmur
Kalau ke Dumai dan ingin mencoba menjelajah ke pantai yang juga tak kalah indahnya, maka anda wajib sekali mengujungi Pantai Teluk Makmur.
Di sini Anda bisa berfoto dengan setiap spot di kawasan pantai. Spot terbaik untuk berfoto mungkin di area bebatuan yang indah. Anda bisa duduk sembari berpose dengan latar belakang birunya laut yang cantik.
Anda bisa melakukan banyak hal selain hanya untuk berfoto. Anda bisa bermain pasir pantai, melakukan olahraga pantai bersama rombongan Anda atau berjemur dan berenang di sekitar bibir pantai. Anda tidak akan bosan selama mengunjungi pantai teluk makmur.
6. Pelabuhan TPI Purnama
Objek wisata ini merupakan kawasan milik pemerintah, dari sini kita bisa melihat aktivitas pelabuhan yang dipadati kapal.
Pengunjung bisa menyaksikan kapal-kapal yang datang dan pergi, atau para nelayan yang sedang menurunkan ikan. Dari lalu lalangnya kehidupan pelabuhan, anda akan banyak belajar tentang realitas kehidupan.
Pelabuhan TPI Purnama memang cukup megah, dengan dua ponton untuk tempat sandar kapal. Anda juga bisa memancing di area sekitar dermaga, tapi lumayan berbahaya karena pelabuhannya berayun-ayun.
Berita Terkait
-
5 Tempat Wisata di Garut yang Lagi Hits, Cocok Dikunjungi Saat Libur Paskah
-
5 Tempat Wisata Eksotis di Pangandaran, Eks Menteri Susi Singgung Harta Tiket Masuk
-
5 Tempat Wisata di Rantau Prapat untuk Liburan dan Wisata Air yang Kids Friendly
-
4 Tempat Wisata Favorit Indramayu, Dedi Mulyadi Minta Lucky Hakim Ajak Anak Main di Daerah Sendiri
-
5 Rekomendasi Tempat Wisata Hits untuk Liburan Bareng Keluarga di Bogor
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025