SuaraRiau.id - Semburan gas di area Pondok Pesantren Al Ihsan Jalan Abdulrahman Hamid, Kecamatan Tenayanraya, Selasa (9/2/2021) memasuki hari ke-6.
Lokasi semburan dikunjungi rombongan Kapolrerta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya bersama tim terpadu. Rombongan terdiri dari Polresta Pekanbaru, Polsek Tenayan Raya, Dinas ESDM dan TNI.
Disampaikan Kapolresta, diameter lubang semburan gas bocor akibat dari pengeboran sumur ini sudah bertambah.
"Diameter lubang semburan gas ini bertambah, awalnya 6 meter sekarang menjadi 6.5 meter," ucapnya dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (9/2/2021).
Selain itu, Kombes Nandang juga mengatakan semburan itu terjadi 17 kali selama satu menit. Dentuman tidak seperti sebelumnya.
"Selain memantau situasi terkini, petugas juga berjaga untuk mengamankan area atau akseo masuk serta mencegah masyarakat yang tidak berkepentingan mendekati lokasi semburan gas," terang Nandang.
Kombes Nandang juga memberikan himbauan kepada penduduk setempat Tenayan Raya untuk tidak melakukan penggalian sumur bor sembarangan.
"Dari SDM dan PT Kalila berusaha untuk menutup serta menangani semburan gas agar bisa dituntaskan. Serta meminta warga untuk tidak sembarangan menggali sumur tanpa izin pemerintah setempat atau kecamatan untuk menghindari hal serupa terjadi," ujar dia.
Berita Terkait
-
Viral Pemobil Ngaku Keluarga Polisi, Aniaya Pejalan Kaki Gendong Bayi di Pekanbaru
-
Detik-detik Rambo Tewas Ditembak, Sempat Tabrak Warga dan Polisi di Jalanan Pekanbaru
-
Aksi Pelarian 10 Tahanan Polsek Rumbai Kabur Gali Toilet, Langsung Curi HP Dan Sepeda Motor
-
Geng Motor Pecahkan Kaca Spion Mobil, Polresta Pekanbaru Razia di Titik Rawan
-
Kronologi PSPS Riau Ditodong Uang Keamanan Rp40 juta oleh Polresta Pekanbaru
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Puluhan Mahasiswa Unilak Mual hingga Diare usai Acara di Hotel Grand Elite
-
4 Rekomendasi Mobil Kecil Suzuki Bekas untuk Harian, Fungsional dan Efisien
-
4 Mobil Diesel Bekas Paling Efisien Mulai 50 Jutaan, Jagoan Lintas Provinsi
-
Meramu Bahan Kimia Surfaktan untuk Rokan
-
Kakak Beradik asal Sumbar Meninggal usai Terlindas Truk di Kampar