SuaraRiau.id - Seorang ibu-ibu di Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar menjadi korban penjambretan yang dilakukan oleh tiga orang pemuda, pada Rabu (3/1/2021) sekitar pukul 08.00 WIB.
Saat itu, korban bernama Jesni yang merupakan pedagang di kawasan Pasar Danau Tambang, Kampar dijambret.
Saat itu pula tas yang berisikan uang Rp 17 juta hasil jualannya raib dibawa penjambret. Pada pengejaran, satu dari ketiga pelaku tersebut berhasil ditangkap warga.
Tapi sayang, tas yang berhasil dibawa kabur tersebut tidak berada di tangannya.
"Kejadiannya Rabu 03 Februari 2021. Untuk terduga pelaku, kemarin ada yang diamankan warga, namun berdasarkan hasil interogasi, tidak ditemukan bukti-bukti. Sehingga saat itu dilepaskan. Namun tetap dilakukan penyelidikan," kata Kanit Reskrim Polsek Tambang, Kampar, Ipda Melvin Sinaga, Jumat (5/2/2021).
Menurut Melvin, pihaknya akan terus melakukan penyelidikan terkait kasus penjambretan terhadap pedagang pasar tersebut. Akhir-akhir ini kasus penjambretan juga kian marak.
Dari kejadian tersebut, pihak korban dirugikan sebesar Rp 17 juta dan telah melapor kepada pihak kepolisian.
"Dari pelapor mengaku kerugiannya Rp 17 juta," ungkapnya.
Dari informasi yang dihimpun, saat itu korban emak-emak yang berdagang di pasar itu sempat berteriak, sontak saja puluhan warga dan pedagang langsung mengejar pelaku.
Sementara salah satu terduga pelaku yang berhasil diamankan warga sempat dibawa ke kantor desa setempat dan diamankan oleh pihak kepolisian.
Kasus tersebut kini belum berhasil diungkap polisi. Namun unit Reskrim Polsek Tambang, Kampar akan terus melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku.
"Kita akan terus melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut," katanya.
Kontributor : Panji Ahmad Syuhada
Berita Terkait
-
Terancam Hukuman Mati karena Korbannya Tewas, 2 Jambret di Gambir Masih Berkeliaran
-
Viral Incar HP Bocah Pemburu Telolet, Pelat Nomor Jambret Beraksi Naik NMAX Disorot: Pajak Mati Setahun
-
Berlagak Bayar Pakai QRIS, Begini Tampang Jambret Ponsel Wanita Pemilik Warung
-
HP Dirampas saat Pesan Ojol, Wartawati ANTARA jadi Korban Jambret di Jakarta Pusat
-
Dua Jambret Viral CFD Sudirman-Thamrin Jual Ponsel Hasil Rampasan Lewat Sosmed, Buat Pesta Miras!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron