SuaraRiau.id - Api melahap rumah milik warga di Jalan Terusan Mas 003 RW 009 Kelurahan Tembilahan Hilir, Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) pada Rabu malam (3/2), sekitar pukul 20.30 WIB.
Masyarakat kemudian berbondong-bondong membantu untuk memadamkan api yang telah membesar dengan alat seadanya. Si jago merah dapat dipadamkan pada pukul 21.30 WIB dengan bantuan empat unit mobil damkar dan dua sejumlah perlengkapan lainnya.
Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan melalui Kapolsek Tembilahan, Ipda Raudo Perdana mengatakan kebakaran yang menimpa rumah Sailani (61) pertama kali diketahui oleh istri korban bernama Faridah.
"Api pertama kali diketahui berasal dari dapur. Saat itu api sudah besar menjalar ke atap dapur,” sebut Kapolsek dikutip dari Antara, Kamis (4/2/2021).
Pria lulusan Akademi Kepolisan 2019 ini menjelaskan, saat melihat api telah membesar pasutri tersebut lantas berusaha menyelamatkan barang berharga milik mereka.
“Pada kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Untuk kerugian mencapai Rp 200 juta dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan,” tukasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Inhil, Ediwan Shasby mengatakan bahwa di rumah tersebut terdapat dua KK.
“Jadi ada dua kepala keluarga (KK) yang tinggal di rumah itu dengan total enam orang," kata Ediwan Shasby.
Penyebab kebakaran diduga api kompor.
“Diduga karena kompor gas karena ada saksi di TKP, korban jiwa tidak tapi ada yang pingsan karena syok," tuturnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Terjebak Kobaran Api, Lima Orang Tewas dalam Kebakaran Rumah di Penjaringan!
-
Buntut Rumah Hakim Dibakar, Jaksa KPK di Medan Kini Dikawal Ketat Selama Sidang Korupsi PUPR Sumut
-
IKAHI Sumut Turun Tangan, Kebakaran Rumah Hakim PN Medan Bukan Sekadar Musibah Biasa?
-
Rumah Hakim Kasus Korupsi Anak Buah Bobby Terbakar, Begini Kata Polisi usai 2 Kali TKP
-
Rumah Elite di Kalideres Hangus Dilumat Api, Dua Orang Tewas Terbakar!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pembebasan Lahan untuk Flyover Garuda Sakti Pekanbaru Dimulai Tahun Ini
-
Harga Sawit Mitra Plasma Riau Mengalami Kenaikan, Ini Daftar Lengkapnya
-
5 Mobil Bekas Ternyaman untuk Penumpang Lansia, Fitur Keselamatan Lengkap
-
Dua Orang Meninggal dalam Kecelakaan Mobil Masuk Kanal di Pelalawan
-
5 Mobil Matic Bekas 50 Jutaan Mudah Dikendarai dan Bandel untuk Pemula