SuaraRiau.id - Ratusan pasangan ilegal terjaring petugas Satpol PP Pekanbaru dalam razia penyakit masyarakat atau pekat. Ratusan pasangan itu kedapatan berduaan di kamar sejumlah penginapan.
Plt Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru, Burhan Gurning menjelaskan ada 371 orang terjaring dalam razia yang dilakukan sejak Juli 2020.
Pasangan ilegal ini terjaring di bulan Juli ada 18 orang. Kemudian 139 orang pada Agustus. Sebanyak 143 orang pada November dan 71 orang pada Desember.
"Jadi kita jaring ada ratusan orang selama beberapa bulan di tahun 2020. Kita rutin gelar razia untuk mencegah pekat di kota ini," terang Burhan kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Jumat (1/1/2021).
Pihaknya mengingatkan agar pengelola penginapan dan hotel selektif terhadap tamu yang menginap. Mereka jangan menerima pasangan ilegal untuk menginap.
"Pihak hotel pro aktif, jangan menerima tamu yang tidak jelas identitasnya," ujarnya.
Burhan menyebut pihaknya tidak segan memberi sanksi bagi pengelola yang kerap jadi tempat prostitusi. Mereka bakal memberi sanksi penginapan atau hotel yang sudah tiga kali kedapatan jadi lokasi prostitusi.
Burhan juga mengingatkan agar pengelola penginapan dan hotel bisa menggunakan izin sesuai peruntukan. Mereka yang menyalahgunakan izin bakal ditindak tegas.
"Tiga kali masih kita menemukan di TKP yang sama, bakal diproses dan direkomendasi untuk ditutup," ujarnya
Berita Terkait
-
Rawan Roboh Selama Cuaca Ekstrem, Satpol PP DKI Jakarta Tertibkan 16 Reklame Berbahaya
-
Hotel dan Mal Jakarta Siap-Siap Kena Geruduk Satpol PP Kalau Nekat Pesta Kembang Api
-
Amankan Nataru, Satpol PP DKI Sebar 4.296 Personel
-
BMKG Rilis Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Sejumlah Kota, dari Pekanbaru Hingga Banten
-
Satpol PP Tindak Rumah Makan dan Tempat Pemotongan Anjing di Jakarta Timur
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Optimistis 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Berpihak pada UMKM dan Ekonomi Kerakyatan, BRI Bakal Mampu Tumbuh dalam Jangka Panjang
-
Percepat Pemulihan Pascabencana, Pembangunan Huntara Dimulai 24 Desember 2025
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti