SuaraRiau.id - Ustaz Abdul Somad (UAS) menanggapi santai hasil pilkada 2020. Alih-alih menyorot kekalahan dari pasangan calon (paslon) kepala daerah yang diusungnya, ulama jebolan Al Azhar Mesir itu sudah menang sejak awal.
"Saya sudah menang sebelum pencoblosan. Sebab saya menang melawan godaan uang, mobil dan jabatan," terangnya melalui pesan tertulis, Kamis (10/12/2020).
Selain merasa menang lantaran hal tersebut, Ustaz Abdul Somad juga merasa menang lantaran tidak bersikap diam dan mencari selamat.
Mantan dosen UIN Suska Riau itupun menyinggung pesan-pesan dari Jakarta yang menuntutnya untuk tidak berpihak.
"Saya sudah menang sebelum pencoblosan, karena saya menang melawan pesan-pesan dari Jakarta: UAS jangan berpihak," imbuhnya.
Lebih lanjut UAS berkata, Allah hanya menilai perjuangan bukan hasilnya. Oleh sebab itu dia tidak ambil pusing dengan perundungan yang menerpanya di media sosial.
"Di-bully, dihina dan dicaci maki di media sosial itu menyadarkan diri saya bahwa saya bukan siapa-siapa. Kalau terus dimuliakan, disanjung lama-lama saya bisa jadi Fir'aun, " tegasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, UAS menyuarakan dukungannya untuk sejumlah calon kepala daerah di Riau.
Dari empat dukungan yang diberikan, hanya satu peluang menang yang lebih besar, Paisal-Amris di Pilkada kota Dumai.
Kontributor : Satria Kurnia
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel
-
4 Mobil Toyota Bekas dengan Captain Seat, Kemewahan Menyamai Alphard
-
6 Mobil Bekas Selain Alphard yang Menawarkan Captain Seat Terbaik