SuaraRiau.id - Seorang perempuan yang tinggal di Riau akhinya bertemu dengan sang ibu usai 26 tahun tak pernah melihat wajahnya. Momen pertemuan itu pun diiringi tangis saudara dan tetangga yang menyaksikannya.
Video pertemuan itu pun viral usai seorang pengguna TikTok @mianuramalia28 membagikannya ke sosial media.
Bagai kisah sinetron di televisi, sebuah kisah ibu dan anak ini penuh haru lantaran sebelumnya keduanya harus terpisah selama 26 tahun.
Dalam video tersebut, awalnya terlihat sekumpulan orang sedang menangis di dekat sebuah mobil berwarna putih.
Kemudian, seorang perempuan yang merupakan anak dari ibu yang telah lama tak bertemu keluar dari mobil sehingga tangis haru pecah begitu saja.
“Bayangin deh sama kalian. Ibu yang sudah pisah sama anaknya selama 26 tahun,” tulis Mia dikutip Suara.com, Jumat (27/11/2020).
Ibu dan anak tersebut akhirnya bisa berjumpa kembali setelah puluhan tahun tidak bertemu. Mereka akhirnya berpelukan sambil meraung-raung penuh tangisan haru.
Tidak hanya ibu dan anak itu saja yang menangis, sejumlah tetangga dan keluarga lainnya pun terlihat ikut menangis.
"Alhamdulillah akhirnya anak ibu ketemu, dia tetanggaku, pisah sama anaknya. Sedih banget kalau diceritain,” sambung Mia.
Baca Juga: Demi Beli HP untuk Sekolah Online, Remaja Ini Rela Jual Ayam Kesayangannya
Diketahui dari tanggal unggahan itu, perjumpaan terjadi pada tanggal 17 November 2020 silam. Mia mengatakan, anak perempuan yang ada di dalam rekaman itu berpisah dengan ibu kandungnya sejak berusia tujuh tahun.
“Akhirnya hari ini tanggal 17 November 2020 ketemu. Pisah dari umur 7 tahun, dan sekarang anaknya 33 tahun. Sedih banget,” ungkap Mia.
Mia menyebut, kisah pertemuan antara ibu dan anak yang penuh haru ini mirip seperti sinetron yang sering ia lihat di TV.
Ia menjelaskan momen penuh haru ini terjadi di rumah sang Ibu yakni Pandeglang, Banten. Sedangkan anaknya selama 26 tahun tinggal di Riau dan telah dikaruniai dengan empat orang anak.
Mia memastikan kisah berpisah antara anak dan ibu ini bukan karena diculik, melainkan disebabkan oleh sebuah hal yang tak bisa ia ceritakan.
“Pisah bukan karena diculik ya. Karena ada hal sesuatu aja yang enggak bisa aku ceritain,” tuturnya.
Berita Terkait
-
Gegara Pandemi, Lulusan Teknik Mesin Ini Jualan Teh Keliling Naik Sepeda
-
Golkar Surabaya Tanggapi Risma Diserang Lewat Lagu Hancurkan Sekarang Juga
-
Haru, Kisah Perjumpaan Ibu dan Anak yang Tepisah Selama 26 Tahun
-
Dokter Reza Gladys Bongkar Alasan Hobi Pamer Kemewahan, Ternyata Efek Gabut
-
Demi Beli HP untuk Sekolah Online, Remaja Ini Rela Jual Ayam Kesayangannya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap
-
Sejak Diluncurkan pada 2020, Kini BRI Telah Jangkau 5.245 Desa BRILiaN