SuaraRiau.id - Pengguna PlayStation 5 ramai mengeluhkan harga game di konsol permainan tersebut. Game PS5 dinilai terlalu mahal, yakni sekitar 60 dolar AS atau setara Rp 846.474.
CEO PlayStation Jim Ryan menilai harga game PS5 sebesar 70 dolar AS atau sekitar Rp 987.581 adalah wajar.
Dikutip dari Gamerant, Rabu (18/11/2020), pendapat Ryan ini mengacu pada durasi permainan yang dibawa oleh video game tertentu.
Ryan mencontohkan, game Demons's Souls membutuhkan waktu yang cukup lama untuk diselesaikan para pemainnya.
"Game tersebut dikemas dengan menarik sekaligus memiliki durasi permainan yang cukup panjang," jelas Ryan dalam wawancaranya bersama The Telegraph.
Selain itu, Ryan juga mengungkapkan bahwa harga game untuk PS5 Premium masih sama dengan harga standar (70 dolar AS). Ia menepis kabar bahwa harga PS Premium akan memiliki harga lebih tinggi ketimbang harga yang ditetapkan untuk PS5 standar.
"Laporan itu salah total. Harga memang dinaikkan dari 60 menjadi 70 dolar AS, tapi salah jika game PS5 premium turut naik di atas 70 dolar AS," tambahnya.
Ryan menjelaskan, alasan naiknya harga game dikarenakan adanya inflasi dan bagaimana kerja video game tersebut berperan pada penggunanya.
Selain itu, kenaikan juga terjadi karena konsol game generasi mendatang memiliki pembaruan yang lebih kuat dan membutuhkan biaya lebih besar saat dikembangkan.
"Kenaikan harga juga mencerminkan kualitas hiburan yang bisa didapatkan oleh pemain dari game tersebut," tegas Ryan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel
-
4 Mobil Toyota Bekas dengan Captain Seat, Kemewahan Menyamai Alphard
-
6 Mobil Bekas Selain Alphard yang Menawarkan Captain Seat Terbaik
-
Banjir Rob Melanda Indragiri Hilir, BPBD Belum Merinci Warga Terdampak
-
3 Mobil Keluarga Bekas dari Hyundai Selain Creta: Efisien, Modern dan Sporty