SuaraRiau.id - KPU Provinsi Riau dan KPU Pelalawan menggelar sosialisasi di Dusun Tanjungmedan Desa Teluk Kecamatan Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau, Minggu (1/11/2020).
Kegiatan berlokasi di Balai Dusun Serba Guna Tanjungmedan, dihadiri Kepala Dusun Ali PS, PPK Kuala Kampar dan PPS Desa Teluk.
Komisioner KPU Riau Nugroho Noto Susanto dan Komisioner KPU Pelalawan M Aris hadir dalam giat tersebut.
Menurut Nugroho, masyarakat Suku Akit sangat antusias dengan kehadiran timnya.
"Dalam sosialisasi tersebut disampaikan tentang tahapan Pilkada 2020 yang berlangsung, tata cara pencoblosan di TPS, hingga bagaimana prosedur protokol kesehatan di TPS," kata Nugi, panggilan akrabnya.
Anggota KPU Pelalawan M Aris, dalam sambutannya, menyatakan bahwa basis komunitas suku di pedalaman sengaja dijadikan prioritas sosialisasi agar semua warga Pelalawan mendapat informasi yang baik di perhelatan Pilkada 2020.
Sementara Kepala Dusun Tanjungmedan Ali PS, mengajak warganya untuk berbondong-bondong mencoblos pada 9 Desember 2020 mendatang.
"Mari sama-sama kita menyucuk (mencoblos, red) pada 9 Desember 2020. Jangan lupa kita selalu bawa masker," pesan Ali.
Sosialisasi kali ini dihadiri sekitar 30-an warga, KPU Pelalawan sengaja membatasi jumlah peserta maksimal 50 orang termasuk dengan tim KPU. Hal ini dilakukan mengingat dalam rangka penerapan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.
Untuk diketahui, Daerah tersebut ditempuh perjalanan sekitar 8 jam dari Pekanbaru. Dari Kecamatan Kuala Kampar, perjalanan bisa ditempuh dengan sepeda motor menuju pemukiman penduduk Suku Akit.
Sedangkan, mata pencarian pokok masyarakat Suku Akit adalah nelayan dan bertani. Hampir semua rumah penduduk terbuat dari kayu sederhana.
Berita Terkait
-
Komisioner KPU Kena Sanksi Jet Pribadi: DPR Turun Tangan, Ini yang akan Dilakukan!
-
DPR Hormati Sanksi DKPP untuk KPU Soal Jet Pribadi: Harus Sensitif pada Publik!
-
DPR Ultimatum Pimpinan KPU usai Kena Sanksi DKPP: Kalau Ada Pesawat Biasa Kenapa Pakai Jet Pribadi?
-
Skandal Jet Pribadi Pimpinan KPU RI, KPK: Kami Siap Pelajari Putusan DKPP
-
Berapa Gaji dan Kekayaan Ketua KPU M Afifuddin? Kena Teguran Keras Sering Pakai Private Jet
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
5 Mobil MPV Bekas di Bawah 100 Juta Selain Avanza, Irit dan Muat Banyak!
-
6 Mobil Hatchback Bekas di Bawah 100 Juta, Stylish untuk Anak Muda dan Mama-mama
-
Kronologi 2 Napi Perempuan Pekanbaru Ketahuan Simpan Sabu dalam Pembalut
-
Sempat Bikin Geger, Buaya Raksasa Akhirnya Berhasil Diamankan Warga Inhil
-
7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia